RADAR LAMPUNG, JAKARTA - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini terkait potensi cuaca ekstrem yang mungkin terjadi pada hari ini, Rabu 4 September 2024.
BMKG menginformasikan bahwa beberapa provinsi di Indonesia berisiko mengalami hujan lebat yang bisa berpotensi menimbulkan bencana.
Peringatan ini mencakup kategori 'Waspada bencana' yang merujuk pada kemungkinan dampak dari hujan lebat seperti banjir dan tanah longsor.
"Hati-hati terhadap potensi bencana hidrometeorologi akibat hujan lebat," demikian disampaikan dalam laporan BMKG yang dipublikasikan melalui akun Instagram resminya pada 4 September 2024.
BACA JUGA:RMD-Jihan Prioritas Infrastruktur Jalan dan Peningkatan PAD
Bencana hidrometeorologi mencakup peristiwa yang disebabkan oleh kondisi cuaca ekstrem, seperti hujan lebat yang bisa mengakibatkan banjir dan tanah longsor.
Berikut adalah 16 provinsi yang diprediksi mengalami hujan lebat dengan kategori Waspada bencana:
- Sumatra Utara
- Riau
- Jambi
- Sumatra Selatan
- Kalimantan Tengah
- Kalimantan Selatan
- Kalimantan Utara
- Sulawesi Barat