Ada Hal Darurat, Jangan Ragu Melapor ke Polisi

Sabtu 13 Apr 2024 - 19:42 WIB
Reporter : Agus Suwignyo
Editor : Syaiful Mahrum

PRINGSEWU - Warga diminta untuk tak ragu melapor ke aparat kepolisian bila menemukan atau mengetahui hal yang darurat. Khususnya saat suasana Lebaran seperti sekarang. 

  "Jika ada hal darurat, jangan ragu untuk segera melaporkan agar bisa dilakukan langkah-langkah penanganan dengan maksimal," pesan Kapolres Pringsewu AKBP Benny Prasetya melalui Kasi Humas Iptu Priyono.    Priyono mengatakan, Polres Pringsewu bersama dengan instansi terkait mengintensifkan kegiatan patroli, termasuk ke lokasi wisata, guna menjamin keamanan dan kenyamanan para wisatawan.   ''Sinergi antara Polri dan instansi terkait tidak hanya terfokus pada Pos Pengamanan dan Pelayanan Ketupat 2024. Namun, juga pada penjagaan di objek vital dan tempat wisata. Hari ketiga libur Lebaran, tercatat adanya peningkatan kunjungan ke tempat-tempat wisata," kata Priyono.   Dengan adanya peningkatan tersebut, kata Priyono, pihaknya melakukan sejumlah langkah antisipasi dengan menerjunkan petugas untuk melakukan patroli dan penjagaan di seluruh objek wisata di wilayah hukum Polres Pringsewu. (*)
Tags : #polres pringsewu #darurat
Kategori :

Terkait

Kamis 21 Nov 2024 - 20:58 WIB

Rumah Terbakar saat Ditinggal Bekerja

Terpopuler

Minggu 24 Nov 2024 - 16:30 WIB

Iklan Baris 25 November 2024

Minggu 24 Nov 2024 - 16:40 WIB

136 Peserta CPNS Mesuji Lolos Tes SKD

Terkini