Satgas Operasi Mantap Brata Intensifkan Patroli

Minggu 10 Dec 2023 - 21:12 WIB
Reporter : Anggi Rhaisa
Editor : Rizky Panchanov

BANDAR LAMPUNG - Satuan Tugas (Satgas) Preventif Operasi Mantap  Brata Polresta Bandarlampung semakin intensif meningkatkan kewaspadaan dan keamanan di Bandarlampung.

Salah satunya pada pelaksanaan tahapan kampanye Pemilu 2024, Polresta Bandarlampung terus berupaya menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif.

Seperti pengamanan setiap tahapan kampanye yang digelar di Bandarlampung sejak Jumat (8/12). Satgas memberikan pengamanan di 15 lokasi titik kampanye.

"Setiap personel pengamanan terlebih dahulu melaksanakan apel kesiapan pengamanan di lokasi kampanye dipimpin oleh perwira pengendali,"jelas Kasi Humas Polresta Bandarlampung, Iptu Agustina Nilawati dalam keterangan tertulisnya, Minggu.

Adapun 15 titik lokasi kampanye yang dilakukan pengamanan oleh tim Satgas Preventif Operasi Mantap  Brata diantaranya di kelurahan Sukadanaham, Susunanbaru, Gedongair, Sepangjaya, Kedaton, Penengahan, Lalu, Kotakarang, Kotabaru, Tanjungsenang, Kangkung, Kotakarang Raya, Tanjungkarang Pusat, Waygubak dan Labuhanratu .

"Itu beberapa lokasi pengamanan titik kampanye, namun terkadang ada caleg yang kampanye bersamaan di satu wilayah, namun hanya berbeda gang,"ucap Agustina.

Pengamanan yang dilakukan oleh jajaran Polresta Bandarlampung dalam tahapan kampanye tersebut, lanjut Iptu Agustina merupakan bentuk komitmen Polri memastikan setiap tahapan dalam berjalan dengan aman dan lancar.

"Polresta Bandarlampung menyiagakan 250 personel dalam pengamanan kampanye yang tersebar di kota Bandarlampung,  jelasnya.

Tahapan Kampanye Pemilu 2024 itu sendiri telah dimulai sejak tanggal 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024 mendatang .

"Pengamanan kampanye ini juga dimaksudkan untuk memastikan kegiatan kampanye berjalan damai dan lancar ,"tambah Iptu Agustina.

Bahkan, di hari ke-12 tahapan kampanye, Minggu (10/12) Satgas Preventif Operasi Mantap Brata Polresta Bandarlampung juga selalu rutin menggelar kegiatan patroli dan pengamanan di Kantor KPU dan Bawaslu setempat.

Kegiatan patroli yang dilakukan ini bertujuan untuk mencegah potensi gangguan Kamtibmas. Khususnya, di sekitar kantor penyelenggara Pemilu yang ada di Bandarlampung.

Dalam kegiatan patroli tersebut, lanjut Iptu Agustina,  petugas melakukan pengecekan dan pemantauan secara intensif. Serta berkoordinasi erat dengan pihak keamanan internal KPU untuk memastikan kesiapan dan kelancaran proses kerja di tempat tersebut. (rls/gie/c1/nca)

Kategori :

Terkini

Minggu 24 Nov 2024 - 16:47 WIB

Kapolres Tuba Cek Senjata Api Personel

Minggu 24 Nov 2024 - 16:40 WIB

136 Peserta CPNS Mesuji Lolos Tes SKD

Minggu 24 Nov 2024 - 16:30 WIB

Iklan Baris 25 November 2024