Pj. Gubernur Turut Apresiasi Kinerja Polda Lampung

Selasa 02 Jul 2024 - 21:21 WIB
Reporter : Prima Imansyah Permana
Editor : Taufik Wijaya

’’Pilkada serentak ini baru pertama dilakukan. Tentu kita perlu mempersiapkannya secara baik agar bisa terlaksana seperti apa yang kita harapkan. Saya dan seluruh masyarakat Waykanan mengucapkan Dirgahayu Kepolisian Republik Indonesia Ke-78, semoga semakin jaya,” tegasnya.

Senada, Pj. Bupati Tubaba M. Firsada turut menyampaikan apresiasi tinggi atas keberhasilan Polda Lampung yang dibuktikan dengan hasil survei tingkat kepuasan masyarakat. 

Firsada menilai Polda Lampung sangat baik karena dapat meningkatkan peran melindungi, mengayomi, dan melayani masyarakat. Selain itu, menurunnya angka kejahatan dan kondusifnya daerah juga dinilainya terjadi karena peran Polri yang semakin meningkat. 

’’Semoga peran Polri semakin meningkat di Provinsi Lampung dan semakin dicintai rakyat,” ucapnya. 

’’Tentu kita mengapresiasi kinerja dan langkah-langkah yang dilakukan Polri dalam melaksanakan Tupoksinya. 

Sementara itu, Pj. Bupati Tulangbawang Qudrotul Ikhwan menyebut keberhasilan Polri memenangkan hati rakyat tak lepas dari keberhasilan mengamalkan nilai-nilai Nadya Hanyakrabawa dan Nir Bala Wikara. 

’’Kedua nilai tersebut telah diimplementasikan cukup baik dalam pelaksanaan tugas sehari-hari oleh Polri," sebut Qudrotul. (pip/c1/fik)

Kategori :