RADARLAMPUNG-Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) merotasi sebanyak 78 pejabat eselon II dan 328 pejabat eselon III di seluruh Indonesia. Itu sebagaimana tertera pada lampiran Nomor: PR – 446/067/K.3/Kph.3/05/2024 melalui Pusat Penerangan Hukum Kejaksaan Agung.
Surat keputusan rotasi jabatan tersebut diterbitkan oleh Jaksa Agung ST Burhanuddin dengan Nomor 121 Tahun 2024 pada tanggal 21 Mei 2024 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan dari dan dalam Jabatan Struktural Pegawai Negeri Sipil Kejaksaan Republik Indonesia.
Provinsi Lampung termasuk ke dalam rotasi tersebut baik pejabat eselon II maupun pejabat eselon III. Untuk pejabat eselon II ada nama I Gde Ngurah Sriada, S.H., M.H. yang ditunjuk sebagai Wakil Kepala Kejaksaan Tinggi Lampung. Sementara untuk pejabat eselon III terdapat beberapa nama mulai dari daerah Mesuji, Pringsewu dan Bandar Lampung.
Sebagaimana tertuang dalam Surat Keputusan Jaksa Agung Republik Indonesia Nomor: KEP-IV-523/C/05/2024 tanggal 21 Mei 2024, Ahmad Patoni, S.H., M.H. yang sebelumnya menjabat sebagai Koordinator pada Kejaksaan Tinggi Lampung di Bandar Lampung diangkat ke dalam jabatan batu sebagai Kepala Kejaksaan Negeri Halmahera Selatan di Labuha.
Posisinya digantikan oleh Nurmalina Hadjar, S.H., M.H. yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Subbagian Daskrimti dan Perpustakaan pada Asisten Bidang Pembinaan Kejaksaan Tinggi Lampung di Bandar Lampung yang kini menjabat sebagai Koordinator pada Kejaksaan Tinggi Lampung di Bandar Lampung.
Lalu Dr. Aliansyah, S.H., M.H. yang sebelumnya menjabat sebagai Asisten Intelijen pada Kejaksaan Tinggi Lampung di Bandar Lampung kini menjabat sebagai Kepala Kejaksaan Negeri Padang di Padang. Posisinya digantikan oleh Dr. Fajar Gurindro, S.T., S.H., M.H. yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Kejaksaan Negeri Balangan di Paringin.
Kemudian Ade Indrawan, S.H. sebelumnya menjabat sebagai Kepala Kejaksaan Negeri Pringsewu kini menjabat sebagai Asisten Perdata dan Tata Usaha Negara pada Kejaksaan Tinggi Nusa Tenggara Barat di Mataram. osisinya digantikan oleh Raden Wisnu Bagus Wicaksono, S.H., M.Hum. yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Kejaksaan Negeri Banggai di Luwuk.
Dr. Ismaya Hera Wardanie, S.H., M.Hum. yang sebelumnya menjabat sebagai Asisten Pengawasan pada Kejaksaan Tinggi Lampung di Bandar Lampung kini menjabat sebagai Kepala Bidang Penerangan dan Penyuluhan Hukum pada Pusat Penerangan Hukum Kejaksaan Agung di Jakarta. Posisinya digantikan oleh Agus Widodo, S.H., M.H. yanh sebelumnya menjabat sebagai Kepala Kejaksaan Negeri Banyuasin di Pangkalan Balai.