Dendi berharap melalui PIP ini para peserta dapat memperoleh gambaran mengenai sumber daya potensi serta mendapatkan informasi akurat mengenai peluang investasi di Kabupaten Pesawaran. Di hadapan beberapa Kementerian RI, KADIN serta para calon investor, Dendi memaparkan berbagai potensi yang terdapat di Kabupaten Pesawaran.
Dalam paparannya bahwa saat ini Pemkab Pesawaran tengah bernovasi dengan pengembangan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Pariwisata Teluk Pandan dan membangun Kawasan Industri (KI) Tegineneng. ’’Pariwisata menjadi salah satu sektor strategis yang dapat digali di Kabupaten Pesawaran,” ungkap Dendi. (ozi/rim)
Kategori :