Demikian Pj. Bupati Lampung Barat Drs. Nukman dan keluarga, menggunakan hak pilihnya di TPS 07 Kelurahan Waymengaku, Kecamatan Balikbukit. Dalam kesempatan tersebut, Nukman mengajak masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya. “Gunakan hak pilih, jangan golput. Suara setiap individu di Lampung Barat memiliki peran penting dalam menentukan arah masa depan bangsa,” ungkapnya.
Sedangkan, Wali Kota Metro Wahdi tampak menyalurkan hak suaranya di TPS 13 Kelurahan Metro, Kecamatan Metro Pusat. Wahdi datang bersama istri dan kedua anaknya. “Hari ini (kemarin), 14 Februari, sebagai warga negara yang baik, saya bersama keluarga memberikan suara saya. Untuk kertas suara tadi ada 5 ya,” ujarnya usai mencoblos surat suara.
Ia menuturkan tidak menemui kendala saat mencoblos lima surat suara yang terdiri dari surat suara capres dan cawapres, DPR RI, DPD RI, DPRD provinsi, dan DPRD kabupaten/kota. Selanjutnya berkeliling ke sejumlah TPS untuk memantau situasi di TPS yang dibagi dalam beberapa tim. “Kami sudah berbagi tim dengan melakukan rapat koordinasi bersama forum pimpinan untuk turun ke TPS-TPS,” ungkapnya.
Dia menekankan dan berpesan untuk menjaga kesehatan dan kondusivitas Pemilu 2024. ’’Saya sudah pesan untuk menjaga petugas-petugas KPPS yang ada di Metro ini. Kami juga sudah berkomunikasi agar semua terlibat, pemerintah dan setiap OPD serta puskesmas dan tenaga kesehatan untuk menjaga dengan baik,” jelasnya. (pip/gie/ehl/rnd/rur/c1/rim)