Orang Cerdas Cenderung Kesulitan dalam Percintaan

Jumat 14 Mar 2025 - 17:11 WIB
Reporter : Redaksi
Editor : Syaiful Mahrum

 

Takut Membangun Komitmen

 

Orang yang sangat cerdas cenderung selalu menganalisis kedalaman perasaan jangka panjang dari suatu hubungan sebelum mereka berkomitmen sepenuhnya.

 

Mereka takut akan ketergantungan emosional, kehilangan individualitas, atau potensi patah hati. Hal ini mungkin membuat mereka terlalu memperhitungkan segalanya, sehingga membuat mereka ragu sebelum mengambil resiko dan melangkah ke dalam hubungan yang lebih serius.

 

 

Sulit Menemukan Pasangan dengan Pemikiran Sama

 

Kecocokan intelektual yang sempurna sangat jarang terjadi. Seseorang yang sangat cerdas seringkali menginginkan percakapan mendalam, perdebatan filosofis, dan pertukaran pikiran yang bermakna.

 

Mereka selalu berusaha menemukan pasangan yang sesuai dengan tingkat kecerdasan dan keingintahuannya, sehingga bisa sangat sulit untuk menemukan pasangan. Selain itu, hubungan yang mereka ciptakan menjadi lebih sulit untuk dipertahankan. (jpc)

 

 

Tags :
Kategori :

Terkait