BANDARLAMPUNG - Pasca terpilihnya kembali menjadi Wali Kota Bandarlampung, Eva Dwiana berencana memasukkan pembangun jalan sepanjang pesisir ke dalam program terbarunya nanti.
Eva menyebut pembangunan ini bertujuan memajukan pariwisata Provinsi Lampung, dengan menggandeng beberapa kabupaten, di antaranya Pesawaran dan Lampung Selatan.
’’Daerah pesisir rencananya kita jadikan lokasi pariwisata terbaik, pusat kuliner. Bunda punya rencana membangun jalan besar di Pantai. Bareng-bareng dengan Kabupaten Pesawaran dan Lampung Selatan serta di backup dengan Pemerintah Provinsi," kata Bunda Eva.
BACA JUGA:Peran Ibu dan Perempuan dalam Memperkuat Ketahanan Keluarga dan Perekonomian
Pasca pelantikan, pihaknya akan melakukan rapat dengan Pemerintah kabupaten terkait tentunya membicarakan hal tersebut. "Kita punya Kapasitasnya, maka dari itu nanti kita akan duduk sama-sama seperti apa keinginan kita. Kalau ini berjalan akan mendatangkan penghasilan dan PAD tetap akan masuk ke daerah masing-masing," urainya.
Meski begitu rencana tersebut masih harus dibahas lebih detile dengan semua pihak yang terlibat, dan berharap ada campur tangan Gubernur terpilih sehingga hal ini dapat segera terwujud. "Ya mudah-mudahan didengar dengan Gubernur terpilih, karena ini bukan hanya untuk daerah tetapi untuk Provinsi Lampung," ungkapnya.
Untuk penduduk yang memukimi bagian Pesisir, Bunda Eva menegaskan tidak akan melakukan penindakan atau penggusuran sebaliknya akan melakukan perombakan dengan program bedah rumah yang ada. "Kita bakal bantu untuk bedah rumah, tidak akan ada penggusuran. Malah justru rumah ýang berada di Pesisir itu kita bantu dengan program bedah rumah," tandasnya. (mel/c1/yud)