Pemprov Lampung Dukung Program Asta Cita Presiden RI

Minggu 24 Nov 2024 - 19:42 WIB
Reporter : Decky
Editor : Decky

Makan Bergizi Bersama Ibu Hamil dan Menyusui Se-Provinsi Lampung

 

PEMERINTAH Provinsi Lampung sukses menggelar kegiatan Makan Bergizi Bersama Ibu Hamil dan Menyusui Se- Provinsi Lampung di Kantor Kelurahan Yosorejo Metro Timur, Jumat (22/11). Kegiatan ini diikuti oleh 1200  orang ibu hamil dan menyusui  dari 15 Kabupaten/kota se-Provinsi Lampung secara hybrid (daring dan luring).

Penjabat Gubernur Lampung Samsudin mengatakan, Kegiatan makan bersama ini merupakan salah satu bentuk dukungan Asta Cita Presiden Republik Indonesia Prabowo, khususnya dukungan dari TP. PKK Provinsi Lampung terhadap ibu hamil dan menyusui.


Pj. Ketua TP PKK Tulang Bawang Barat Dra. Hanita Farial, M.Si mengikuti Kegiatan Makan Besama Ibu Hamil dan Menyusui secara daring.-Foto ist-

BACA JUGA:Dinas PPPA Provinsi Lampung Wujudkan Perempuan Berdaya, Anak Terlindungi, Lampung Berjaya Indonesia Maju

“Kegiatan makan bersama ini merupakan salah satu bentuk dukungan program Asta Cita Bapak Presiden Prabowo, supaya masyarakat betul betul makan bergizi, tumbuh kembang yang baik dan tentunya ini adalah langkah untuk mencegah stunting,”katanya.

Samsudin mengatakan, upaya ini dapat membantu mengurangi angka stunting di Provinsi Lampung. Pencegahan stunting adalah tanggung jawab kita bersama, dan langkah pertama yang harus kita lakukan adalah memastikan bahwa ibu hamil dan menyusui mendapatkan asupan gizi yang cukup dan berkualitas.

“Saya berharap kegiatan ini dapat menjadi pengingat bagi kita semua untuk bersama-sama mengupayakan perbaikan gizi masyarakat, khususnya untuk ibu hamil dan menyusui untuk mewujudkan generasi emas 2045,”harapnya.


Pj. Ketua TP PKK Provinsi Lampung Maidawati Retnoningsih Samsudin dan jajaran besama Pj. Ketua TP PKK Kota Metro dan jajaran serta bersama Kadis PPPA Provinsi Lampung, Kadis PMDT Provinsi Lampung, Sekretaris DPRD Provinsi Lampung dan Kadis P3AP2KB Kota M--

BACA JUGA:Libatkan 141 Ribu Personel, Kapolri Beri Atensi Khusus Hadapi Nataru

Pemenuhan gizi yang baik tidak hanya akan memastikan kesehatan ibu, tetapi juga memberikan fondasi yang kuat untuk perkembangan anak yang optimal, serta membentuk generasi penerus bangsa yang cerdas dan sehat.

“Mudah-mudahan kegiatan ini dapat berhasil dengan baik dan yang terpenting angka stunting kita turunkan terus sampai 0% berarti tidak ada lagi anak-anak di Provinsi Lampung yang pendek dan kurus, tetapi anak-anak di Provinsi Lampung tumbuhnya bagus untuk Pembangunan di Provinsi Lampung.”terangnya.

Kegiatan yang  merupakan salah satu rangkaian perayaan Hari Ibu tanggal 22 Desember 2024 ini dilaksanakan secara serentak, didukung dan dihadiri oleh seluruh Walikota, Bupati  dan Ketua TP PKK Kabupaten Kota se-Provinsi Lampung. (*)

Kategori :