Timnas Indonesia Sudah Tiba di Bahrain, Skuad Garuda Langsung Gelar Latihan Perdana

Senin 07 Oct 2024 - 11:44 WIB
Reporter : Muhammad Alghifari
Editor : Rizky Panchanov

JAKARTA - Para pemain Timnas Indonesia sudah tiba di Bahrain. 

Mereka sudah memulai sesi latihan pada Minggu 7 Oktober 2024 waktu setempat.

Tetapi, ada satu pemain yang datang terlambat, yaitu penjaga gawang andalan Timnas Maarten Paes.

Diketahui, timnas Indonesia akan menghadapi tuan rumah Bahrain pada Kamis 10 Oktober 2024 dalam lanjutan laga Ronde Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. 

Sebagai bentuk untuk mempersiapan pertandingan tersebut, para pemain Skuad Garuda telah berada di Bahrain.

Para pemain yang bermain di klub BRI Liga 1 berangkat bersama staf pelatih, terbang dari Jakarta pada Minggu dini hari WIB.

Sementara itu, pemain yang aboard atau yang berkarir di luar negeri tiba dari negara masing-masing.

Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong berusaha memanfaatkan waktu semaksimal dan seefisien mungkin setelah tiba di Bahrain.

Pada malam Minggu, Timnas Indonesia langsung memulai latihan di Hamad Town Youth & Sports Ground.

Dalam sesi latihan pertama Timnas Indonesia di Bahrain, beberapa pemain sudah terlihat ikut berlatih di antaranya, terlihat Thom Haye kemudian Rizky Ridho, Ivar Jenner, Marselino Ferdinan, dan Sandy Walsh juga terlihat hadir pada sesi latihan pertama Timnas Indonesia.

Bek klub Series A Italia, Venezia, Jay Idzes juga sudah sampai di Bahrain dan telah bergabung dengan timnas.

Namun, ada beberapa pemain yang masih dalam perjalanan menuju Bahrain, termasuk kiper Maarten Paes.

Pada sesi latihan sore, pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong mengatakan belum semua pemain berkumpul karena sebagian masih di dalam perjalanan dan akan bergabung segera.

“Dalam hari ini ataupun besok, semuanya akan bisa berkumpul. Kecuali Maarten Paes yang agak terlambat. Karena dari semalam, kami melakukan perjalanan cukup panjang, jadi untuk hari pertama ini, kami fokus kepada pemulihan kondisi fisik. Besok kita mulai masuk ke sesi latihan taktik,” ujarnya setelah memimpin sesi latihan.

Terkait dengan kondisi cuaca di Bahrain, Shin Tae-yong mengaku tak menemukan adanya kendala. Bagi dia, cuaca di Bahrain pada saat sesi latihan perdana relatif sejuk sehingga pemain bisa berlatih dengan baik.

Kategori :