Fabrizio Romano Ungkap Nasib Erik Ten Hag Masih Aman, Asal..

Rabu 02 Oct 2024 - 09:40 WIB
Reporter : Rizky Panchanov
Editor : Rizky Panchanov

JAKARTA – Pelatiih Manchester United (MU), Erik ten Hag berada di bawah tekanan besar setelah mendapat sorotan tajam atas penampilan timnya yang tidak kunjung membaik. Ten Hag bisa saja dipecat selama jeda internasional Oktober mendatang.

Nasib pemecatan Erik ten Hag atas hasil buruk yang menimpa Manchester United selama ini di Liga Inggris atau Liga Eropa diungkap oleh pakar transfer asal Italia Fabrizio Romano.

Menurut Fabrizi, posisi Erik ten Hag di MU masih aman, dan ia belum terancam dipecat oleh manajemen The Red Devils julukan MU.

Ten Hag kembali mengalami kekalahan memalukan ketika MU dikalahkan ketika tampil di kendang sendiri di Old Trafford dengan skor 3-0 akhir pekan lalu.

Pada titik ini, mengingat seringnya Manchester United bermain buruk di bawah asuhan Erik ten Hag, tidak mengherankan jika petinggi klub tersebut mengambil keputusan.

Namun, mereka belum melakukannya terhadap Erik ten Hag yang dianggap gagal mengangkat performa Manchester United.

"Penting untuk mengatakan tentang Erik Ten Hag bahwa tidak ada resiko langsung untuk memecat manajer. Jadi, saat ini, Manchester United tidak berdiskusi secara internal tentang pemecatan pelatih asal Belanda itu," kata Fabrizio Romano.

Manchester United masih mempercayai dan mendukung Erik Ten Hag sebagai manajer setan merah. 

"Namun, dua pertandingan berikutnya akan menjadi penting. Ini akan menjadi dua pertandingan penting, bukan hanya pada hasil, tetapi juga pada performa. Jadi, Manchester United, dalam hal manajemen, mereka ingin melihat reaksi," lanjut Fabrizio Romano.

"Ini adalah dua pertandingan yang rumit, Porto dan Aston Villa. Jadi, dua pertandingan di mana Manchester United harus menunjukkan bagaimana mereka bersatu dengan manajer, bagaimana mereka siap bertarung dengan manajer dan menunjukkan ide sepak bola mereka, ide taktis mereka," ucapnya.

"Ini sangat, sangat penting. Saat ini, Manchester United tidak sedang membahas pemecatan Erik ten Hag, tetapi dua pertandingan berikutnya akan menjadi penting karena tekanan semakin meningkat dan penting untuk melihat bagaimana Manchester United akan bereaksi di lapangan." Kata Fabrizio.

Erik ten Hag telah memenangkan trofi domestik di masing-masing dua musim penuhnya di Old Trafford, tetapi Setan Merah saat ini berada di posisi ke-12 dalam tabel Liga Premier dan mereka hanya memenangkan enam dari 18 pertandingan liga terakhirnya.

Manchester United harus mengeluarkan biaya sebesar 17,5 juta poundsterling untuk memecat Erik ten Hag sekarang.

Sebagai perbandingan, mereka akan dipaksa membayar Erik ten Hag itu sebesar 10 juta euro jika Manchester United memutuskan untuk menyingkirkannya sebelum kontraknya diperpanjang.(*)

Kategori :