Manchester United Siap Lepas Bruno Fernandes ke Liga Arab Demi Datangkan Dua Pemain Baru

Bruno Fernandes dikabarkan siap dilepas Manchester United pada bursa transfer musim panas mendatang. -Foto Instagram Bruno Fernandes -

JAKARTA – Manchester United dikabarkan telah mencapai kesepakatan untuk melepas Bruno Fernandes ke salah satu klub Liga Arab Saudi.

Langkah ini disebut sebagai bagian dari strategi transfer klub guna merekrut dua pemain anyar pada musim panas mendatang.

Kabar tersebut pertama kali diungkap oleh akun X (Twitter) milik jurnalis sepak bola Indy Kaila pada Rabu (8/10).

Ia mengklaim informasi itu berasal dari sumber internal yang mengetahui langsung proses negosiasi.

“Berdasarkan sumber eksklusif, kesepakatan antara semua pihak sudah tercapai. Saat ini Bruno Fernandes hanya menunggu finalisasi perjanjian pribadi,” tulis Indy Kaila di platform media sosialnya.

Nilai transfer kapten Manchester United itu disebut mencapai 100 juta pound sterling atau sekitar Rp2,2 triliun.

Dana hasil penjualan tersebut rencananya akan digunakan untuk merekrut dua pemain baru, yakni Carlos Baleba dari Brighton & Hove Albion dan Elliot Anderson yang kini membela Nottingham Forest.

“Transfer ini dijadwalkan terlaksana pada bursa musim panas mendatang,” imbuh Indy Kaila.

Meski begitu, hingga kini pihak Manchester United belum memberikan pernyataan resmi terkait penjualan Bruno Fernandes ke Liga Arab Saudi.

Pihak Fernandes sendiri juga belum menanggapi rumor tersebut.

Spekulasi soal kemungkinan hengkangnya Bruno Fernandes sebenarnya sudah mencuat sejak awal musim Liga Inggris tahun ini.

Saat itu, klub Al-Ittihad dikabarkan sempat mengajukan tawaran menggiurkan agar Fernandes mau bergabung dengan Cristiano Ronaldo di Liga Arab Saudi.

Tawaran itu disebut mencapai 33 juta pound sterling atau sekitar Rp726 miliar per tahun.

Tak hanya Al-Ittihad, klub kaya lainnya, Al-Hilal, juga dikabarkan siap menebus Fernandes dengan nilai transfer sekitar Rp4,4 triliun.

Tag
Share