Ini sebenarnya satu paket dengan kapas, kasa steril, dan plester. Sediakan dua cairan ini untuk mengatasi luka. Jika sebelumnya Kamu sudah pernah punya, coba periksa tanggal kedaluwarsanya. Lebih baik beli yang baru apabila sudah lewat dari tanggal batas pemakaian.
10. Gunting
Gunting sangat diperlukan dalam kotak P3K saat perjalanan mudik, entah itu untuk memotong plester, perban, kabel, atau bahkan membuka bungkus makanan. Jadi, pastikan Kamu selalu menyediakan gunting di dalam kotak P3K.
11. Obat Mual
Obat mual termasuk salah satu yang disarankan untuk dimasukan ke dalam kotak P3K. Obat mual ini dapat membantu Kamu untuk mengatasi mual di jalan. JIka Kamu merasakan mual di perjalanan Kamu tidak perlu lagi khawatir.
12. Pereda Digigit Serangga
Pereda digigitt serangga seperti antihistamin atau salep anti inflamasi dapat disertakan dalam kotak P3K. Obat ini sangat berguna untuk mengurangi reaksi alergi atau peradangan yang mungkin terjadi akibat gigitan serangga.
Pereda ini mungkin Kamu butuhkan saat terjadi macet total di malam hari dan kemungkinan melakukan istirahat di rest area.
13. Koyo
Koyo atau plester dapat menjadi tambahan yang berguna untuk dimasukan ke dalam kotak P3K perjalanan. Koyo dapat membantu mengurangi rasa nyeri pada otot atau sendi akibat kelelahan atau cidera ringan selama perjalanan.
Itu dia 13 obat-obatan dan peralatan yang wajib ada di dalam kotak P3K yang hendak dibawa mudik. Bila Kamu atau anggota keluarga yang lain termasuk orang yang mudah mabuk perjalanan, berarti jangan sampai lupa membawa obat antimabuk perjalanan.
Selain itu, perhatikan juga jumlah obat-obatan yang dibawa. Jangan sampai Kamu membawanya terlalu sedikit, sehingga hanya bisa dikonsumsi sekali saja atau hanya Kamu yang dapat mengonsumsinya.
Diskusikanlah bersama anggota keluarga lainnya tentang apa saja yang mesti dilengkapi sehingga kotak P3K tersebut bisa berguna untuk semua orang saat mudik lebaran.
Jika Kamu ada pertanyaan tentang topik diatas gunakan fitur layanan Tanya Dokter dan buat janji dokter dengan layanan temu dokter untuk konsultasi yang lebih praktis.
Kamu bisa mendapatkan pemeriksaan kesehatan di fasilitas kesehatan terdekat, dengan cara booking di layanan medis & lab di KlikDokter!