Menparekraf Sandiaga Uno Target Ekspor Ekraf Tembus Rp439 Triliun

Senin 04 Mar 2024 - 20:54 WIB
Reporter : Agung Budiarto
Editor : Agung Budiarto

Direktur Jenderal Perdagangan Dalam Negeri Kemendag Isy Karim, mengatakan dalam kesempatan yang sama, kelas tersebut akan mengajarkan cara menemukan pasar ekspor yang potensial, memahami regulasi dan hukum ekspor, mengelola logistik dan pengiriman, serta cara menghitung biaya dan keuntungan.

“Salah satu keunggulan disini adalah materi yang sangat komprehensif dan didukung oleh tenaga pengajar yang hampir semuanya merupakan praktisi dengan kompetensi di bidangnya masing-masing,” ujar Isy. 

Selain itu, Isy melanjutkan, program Kelas Ekspor AKI 2024 mencakup berbagai aspek pelatihan penting dari ekspor, termasuk pengertian, tujuan, prosedur, dan biaya yang terlibat. Dalam kelas ini, peserta diajarkan tentang berbagai elemen ekspor, Peserta terpilih diikutsertakan pada pelaksanaan Kelas Ekspor AKI “Manajemen Ekspor Impor Plus Simulasi” yang dilaksanakan pada tanggal 1-8 Maret 2024 di Pusat Pelatihan SDM Ekspor dan Jasa Perdagangan (PPEJP), Kementerian Perdagangan, Jakarta. 

Tiga tahun terselenggaranya Apresiasi Kreasi Indonesia sendiri disebut telah mengumpulkan sebanyak kurang lebih 1.200 pelaku ekraf yang terdata sebagai alumni AKI. Kemenparekraf sesuai dengan tugas dan fungsinya memberikan fasilitasi dengan membantu pengembangan usaha pelaku ekraf khususnya alumni AKI untuk scale up dan siap masuk ke dalam pasar Internasional. (jpc/c1/abd) 

 

Artikel ini sudah tayang di jawapos.com dengan judul: 

Buka Lapangan Kerja Baru, Kemenparekraf Target Nilai Ekspor Ekraf Capai Rp 439 Triliun Lebih

 

Kategori :