Pisah Sambut Raden Adipati Surya Penuh Haru

Senin 24 Feb 2025 - 21:11 WIB
Reporter : Hermansyah
Editor : Rizky Panchanov

Ali Rahman dalam sambutannya menyatakan ia telah berguru banyak pada Adipati Surya selama dua periode. 

Termasuk satu periode ia menjadi wakil Adipati. "Hari ini, kita harus merelakan untuk melepaskan seorang tokoh Waykanan yang sangat berjasa bagi kemajuan daerah kita, sebab sebelum menjabat sebagai bupati dua periode, beliau sudah pernah menjabat sebagai anggota dan ketua DPRD Waykanan,”kata dia.

Masih menurut Ali Rahman, selama Adipati menjadi bupati sudah banyak kebijakan untuk membangun kesejahteraan masyarakat, memperkuat birokrasi dan meningkatkan sumber daya manusia. 

Hal itu tercermin dari berbagai torehan prestasi, diantaranya WTP 14 kali berturut-turut, Piala Adipura tiga kali, Penghargaan Kabupaten Layak Anak kategori Nindya sebanyak dua kali.

Selanjutnya Penghargaan Badan Kepegawain Negara Award atas keberhasilan melaksanakan Penyelenggaraan Manajemen ASN, menurunkan angka kemiskinan, menurunkan angka evalensi stunting dan mendapatkan Penghargaan Siger Stunting Kategori Utama, dan masih banyak lagi prestasi yang lain.

Adipati kata Ali Rahman juga memiliki hubungan harmonis kepada wakil-wakil bupatinya dan ASN serta masyarakat dan media. Bahkan Adipati juga banyak berinteraksi dengan masyarakat melalui media sosialnya.

"Bapak Raden Adipati Surya telah banyak berjasa memajukan Waykanan. Banyak kesan mendalam dan pelajaran yang sangat luar biasa. khususnya bagi saya yang telah mendampingi beliau selama empat tahun sebagai wakil bupati. Bapak Raden Adipati tidak hanya seorang pemimpin, melainkan juga seorang guru dan mentor yang luar biasa. Saya mewakili seluruh pegawai pemerintah, para tokoh, dan masyarakat Waykanan mengucapkan terima kasih atas jasanya selama ini. Meski sudah berakhir masa jabatan bapak, bukan berarti pengabdian berhenti sampai di sini. Kami berharap bapak tetap membimbing kami dan tetap mengabdikan hidupnya untuk kemajuan Waykanan, " tegas Ali Rahman.(sah/nca)






1.    Mantan Bupati Waykanan Hi. Raden Adipati Surya, S.H., M.H melakukan sertijab di Jakarta setelah pasangan Drs. Hi. Ali Rahman, M.T dan Ayu Asalasiyah S.Ked dilantik Presiden Prabowo.

Kategori :