RADAR LAMPUNG, BANDARLAMPUNG - Elektabilitas calon Wali Kota-Wakil Wali Kota Metro 2024, Bambang Iman Santoso dan M Rafieq Adi Pradana menyalip pasangan petahana Wahdi Siradjudin dan Qomaru Zaman dalam survei terbaru.
Temuan Departemen Riset Penelitian dan Pengembangan Radar Lampung Media Grup (Litbang RLMG) menunjukkan pasangan nomor urut 1 ini mendapat dukungan 52,60% meninggalkan Wahdi-Qomaru yang meraih 38,00%.
Sedangkan total yang belum memutuskan pilihan adalah 9,40%.
Survei ini dilaksanakan dari 21-27 Oktober 2024 menggunakan metode simple random sampling melibatkan 500 responden, dengan toleransi kesalahan atau margin of error (MoE) +/- 3,00% dan tingkat kepercayaan 90%.
BACA JUGA:Survei Pilgub Lampung Litbang RLMGD: Di Lampung Selatan, RMD-Jihan 60%, Ardjuno 30%
Data diambil dari populasi 128.370 jiwa data mata pilih Pemilu 2024 di 5 kecamatan Kota Metro.
Metode pengumpulan data melibatkan wawancara langsung menggunakan kuesioner dengan simulasi foto calon yang dilakukan oleh pewawancara jaringan RLMG.
Berdasarkan elektabilitas, persaingan Bambang Iman Santoso dan Wahdi Siradjuddin menunjukkan pola yang berbeda di masing-masing kecamatan.
Bambang Iman-Rafieq menunjukkan kekuatan dukungan yang signifikan di empat kecamatan. Di sisi lain, Wahdi-Qomaru menunjukkan kekuatan dukungan di satu kecamatan dengan populasi tinggi .
Elektabilitas Calon Wali Kota-Wakil Wali Kota Metro 2024
Bambang Iman Santoso-M Rafieq Adi Pradana 52,60%
Wahdi Siradjudin-Qomaru Zaman 38,00%
Belum memutuskan 9,40%
BACA JUGA:Persepi Panggil LSI dan Poltracking Terkait Perbedaan Hasil Survei Pilkada DKI Jakarta 2024
Sumber: Survei Litbang RLMG 21-27 Oktober 2024