Kadisdik Dukung Study Tour Kepsek, Janjikan Segera Terlaksana

Jumat 09 Aug 2024 - 21:33 WIB
Reporter : Muhammad Arief
Editor : Taufik Wijaya

Kemudian ada pula Pemilu. Ditambah lagi insiden kecelakaan bus study tour yang membawa rombongan sekolah beberapa waktu lalu. “Beberapa pertimbangannya itu. Namun kita akan komunikasikan kembali terkait kepastian keberangkatannya,” jelasnya.

Terkait indikasi perubahan rute dari Bali ke Palembang, Kusrina mengaku bahwa hal tersebut disampaikan dalam konteks bercanda. “Itu ya saat situasi bercanda. Kalaupun ada perubahan tentu akan kita komunikasikan, kita koordinasikan. Kita juga akan transparan kok,” tegasnya.

Pada kesempatan itu, Kusrina meluruskan bahwa kegiatan tersebut tepatnya adalah study tiru. Dimana, mereka akan mengunjungi sekolah di daerah lain yang dinilai positif dan bermanfaat bagi pendidikan sekolah dasar.

Baik itu dalam hal penerapan kurikulum, manajemen, kegiatan siswa dan lainnya. Kelebihan itu akan ditiru dan diterapkan oleh kepsek di sekolah masing-masing.

“Kayak tahun lalu, kita ke dua sekolah BPMP di Jogja dan Solo. Kita lihat program guru pengabdian dan semangatnya kita adopsi. Demi peningkatan mutu,” tutupnya. (rif/c1/fik)

Tags :
Kategori :

Terkait