Penyakit akibat Malnutrisi yang Perlu Diwaspadai
--
Pada kondisi marasmus, berat tubuh lebih rendah 80% dari berat normal yang seharusnya sehingga tubuh seseorang tampak kurus. Pengecilan otot, kulit kering dan bersisik, dan kulit longgar merupakan gejala lain dari marasmus.
BACA JUGA:Manfaat Asam Folat bagi Ibu Hamil
3. Anemia
Anemia adalah penyakit kurang darah yang paling umum disebabkan karena kurang gizi.
Meskipun anemia dapat dipicu oleh banyak faktor, tapi salah satu alasan utama terjadinya anemia adalah kekurangan zat besi dan defisiensi vitamin B12.
Kondisi anemia juga dapat menyebabkan penderitanya mengalami sesak napas, kelelahan, pucat dan gejala lain yang menunjukkan rendahnya jumlah hemoglobin.
4. Gondok
Gondok adalah penyakit yang sebagian besar disebabkan karena kekurangan yodium dalam makanan. Gejala khas dari gondok ini adalah pembengkakan kelenjar tiroid.
Gejala lainnya mirip dengan gejala penderita hipotiroidisme, seperti lesu, lemah, tingkat metabolisme yang rendah, peningkatan kerentanan terhadap dingin, dan lain-lain.
5. Hiponatremia
Hiponatremia adalah suatu kondisi yang disebabkan karena kekurangan natrium dalam darah.
Kekurangan natrium ini merupakan gangguan elektrolit serius yang biasanya terlihat pada orang yang memiliki tingkat hormon antidiuretik sangat rendah (konsentrasi natrium dalam plasma kurang dari 135 mEq /L).