UNIOIL
Bawaslu Header

Apdesi Pringsewu Demo, Minta Kapolres Jangan Diganti

DEMO: Apdesi Pringsewu menggelar demo, menuntut agar Kapolres Pringsewu AKBP Yunus Saputra tidak diganti. -FOTO AGUS S/RADAR LAMPUNG-

Orasi Jevi pun disambut seruan dari massa yang lainnya agar aspirasi ini bisa diteruskan ke Kapolri untuk mempertahankan Kapolres AKBP Yunus Saputra tetap bekerja di Pringsewu. 

"Kami berharap agar pak bupati, ibu wakil bupati, pak sekda sampaikan ke Kapolri kalau kapolres berkinerja baik," pintanya.

Wakil Bupati Pringsewu Umi Laila ditemani Pj. Sekretaris Kabupaten (Sekkab) Andi Purwanto didampingi Kepala Kesbangpol Sukarman, dan Kasatpol PP kemudian menemui pendemo. 

Umi Laila berjanji akan meneruskan harapan pendemo ke institusi yang ada di atasnya. 

"Insya Allah apa yang  menjadi aspirasi akan ditindaklanjuti. Menyangkut keamanan kenyamanan, kami lembaga vertikal tak bisa langsung ambil keputusan. Tapi akan kita teruskan," jelasnya. 

Setelah itu, wakil bupati, Pj. Sekkab juga diminta massa untuk membubuhkan tanda tangan dukungan seperti yang lainnya di spanduk putih.

Ditemui terpisah, Ketua Apdesi Pringsewu Jefi Hardi Sofyan mengatakan berdasarkan laporan yang diterimanya banyak oknum yang mengaku wartawan, LSM, ormas yang tak memiliki kejelasan legalitas dan hanya bermodalkan KTA. 

"Pak Yunus hadir lakukan gebrakan yang luar biasa. Kepala pekon (kepala desa) sekarang sangat nyaman, dan bukan alergi dengan wartawan atau LSM. Tapi yang legalitas jelas, jangan ngaku-ngaku," terangnya.(*)

Tag
Share