Pemkot Bandarlampung Raih Penghargaan UHC dan Ekonomi dari Pemerintah Pusat

Wali Kota Bandarlampung Eva Dwiana menerima penghargaan Universal Health Coverage (UHC) BPJS Kesehatan dari Wakil Presiden RI Ma'ruf Amin di Jakarta, Kamis (8/8).-FOTO IST -

BANDARLAMPUNG - Pemerintah Kota Bandarlampung kembali mendapat penghargaan dari Kementerian Kesehatan RI atas capaian Universal Health Coverage (UHC) BPJS Kesehatan. 

Penghargaan ini diserahkan langsung oleh Wakil Presiden RI Ma'ruf Amin di Jakarta, Kamis (8/8).

Wali Kota Bandarlampung Eva Dwiana menyampaikan rasa terima kasih atas penghargaan UHC tersebut, yang ia sebut sebagai hasil kerja keras semua pihak dalam meningkatkan pelayanan kesehatan masyarakat. 

"Alhamdulillah kita mendapatkan Penghargaan UHC BPJS Kesehatan, ini ad

BACA JUGA:Ngaku Anggota Ormas, Pria Ini Tarik Iuran dengan Surat Palsualah bukti kerja keras kita semua, baik dari Pemerintah Kota maupun masyarakat dalam mewujudkan pelayanan yang inklusif dan merata," ungkap Eva pada Jumat, 9 Agustus 2024.

Penghargaan UHC ini diberikan kepada pemerintah daerah yang telah mencapai lebih dari 95 persen kepesertaan BPJS Kesehatan. 

Di Bandarlampung, kepesertaan BPJS Kesehatan telah mencapai 97,41 persen, menempatkan kota ini di antara 35 gubernur dan 468 bupati/walikota yang menerima penghargaan dalam rangka 1 dekade BPJS Kesehatan.

Selain penghargaan UHC, pada hari yang sama, Pemkot Bandarlampung juga menerima penghargaan dari Inews TV dalam kategori Peningkatan Ekonomi Daerah dan Percepatan Pembangunan untuk Kesejahteraan Masyarakat.

Sebelumnya, Pemkot Bandarlampung juga telah mendapatkan penghargaan dari Kementerian Dalam Negeri dan Kementerian Keuangan pada Senin, 5 Agustus 2024, di Jakarta. Penghargaan tersebut diterima langsung oleh Wali Kota Eva Dwiana, yang menyatakan bahwa prestasi ini merupakan hasil dari upaya semua pihak dalam menekan inflasi di Kota Tapis Berseri.

Penghargaan Insentif Fiskal yang diterima Pemkot Bandarlampung dari pemerintah pusat sebesar Rp6,4 miliar akan digunakan untuk kebutuhan masyarakat di berbagai bidang seperti kesehatan, pendidikan, infrastruktur, dan pelayanan publik. 

Eva Dwiana menambahkan bahwa semua penghargaan ini merupakan bukti dari komitmen pemerintah daerah dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat. 

Sebelumnya, Pemkot Bandarlampung bakal kembali menerima penghargaan dari Kementerian Kesehatan dan Kementerian Kominfo, Kamis (8/8). 

Sebelumnya, pemkot juga meraih penghargaan pemerintah pusat lantaran dianggap berhasil menekan inflasi. 

Hal itu disampaikan Wali Kota Bandarlampung Eva Dwiana seusai menyerahkan SK purnabakti ASN di aula Semergou, Rabu (7/8).

Tag
Share