Pemkot Bandarlampung Raih Penghargaan UHC dan Ekonomi dari Pemerintah Pusat

Wali Kota Bandarlampung Eva Dwiana menerima penghargaan Universal Health Coverage (UHC) BPJS Kesehatan dari Wakil Presiden RI Ma'ruf Amin di Jakarta, Kamis (8/8).-FOTO IST -

Sedangkan untuk tingkat provinsi, penerimanya adalah Lampung, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, dan Sulawesi Selatan. 

 Eva menyatakan bahwa pencapaian ini merupakan hasil kerja keras semua pihak dalam menekan inflasi di Kota Tapis Berseri.

"Alhamdulillah, Pemerintah Kota Bandar Lampung memperoleh Penghargaan Insentif Fiskal dari Pemerintah Pusat. Saya mengucapkan terima kasih kepada Kementerian Keuangan yang telah memberikan penghargaan ini kepada Pemerintah Kota Bandar Lampung," ujarnya.

Eva Dwiana menyebut Pemkot Bandarlampung menerima Insentif Fiskal sebesar Rp6,4 miliar dari pusat, yang diserahkan langsung oleh Mendagri Tito Karnavian. 

Dana tersebut akan digunakan sesuai kebutuhan masyarakat di Bandarlampung, mencakup bidang kesehatan, pendidikan, dan lainnya.

"Insentif fiskal tersebut akan digunakan untuk kegiatan sesuai dengan kebutuhan dan prioritas, seperti infrastruktur, pelayanan publik, peningkatan perekonomian, pelayanan kesehatan, atau pelayanan pendidikan," jelasnya.  (mel/c1/abd) 

 

 

Tag
Share