Katanya, Utang Indonesia Masih Terkendali di Februari 2024

Jumat 19 Apr 2024 - 16:31 WIB
Reporter : Agung Budiarto
Editor : Agung Budiarto

Posisi ULN pemerintah relatif aman dan terkendali mengingat hampir seluruh ULN memiliki tenor jangka panjang dengan pangsa mencapai 99,98 persen dari total ULN pemerintah. 

ULN swasta melanjutkan kontraksi pertumbuhan. Posisi ULN swasta pada Februari 2024 tercatat stabil pada kisaran 197,4 miliar dolar AS. 

Secara tahunan, ULN swasta mengalami kontraksi pertumbuhan sebesar 1,3 persen (yoy), melanjutkan kontraksi pada bulan sebelumnya sebesar 2,3 persen (yoy). 

Kontraksi pertumbuhan ULN tersebut bersumber dari lembaga keuangan dan perusahaan bukan lembaga keuangan, masing-masing sebesar 1,3 persen (yoy). 

BACA JUGA:Masalah THR, Enam Perusahaan di Bandar Lampung Diadukan ke Disnaker

Berdasarkan sektor ekonomi, ULN swasta terbesar berasal dari sektor industri pengolahan; jasa keuangan dan asuransi; pengadaan listrik, gas, uap/air panas, dan udara dingin; serta pertambangan dan penggalian, dengan pangsa mencapai 78,3 persen dari total ULN swasta. 

ULN swasta juga tetap didominasi oleh ULN jangka panjang dengan pangsa mencapai 76,3 persen terhadap total ULN swasta.(ant/abd) 

 
Tags : #utang luar negeri #masih aman #bank indonesia
Kategori :

Terkait

Selasa 11 Mar 2025 - 16:17 WIB

Modal Asing Masuk RI 8,99 Triliun

Terpopuler

Terkini

Jumat 21 Nov 2025 - 15:29 WIB

Lampung Pilih 20 Cabor untuk PON 2032

Jumat 21 Nov 2025 - 15:24 WIB

Stok Vaksin Rabies di Waykanan Aman

Jumat 21 Nov 2025 - 15:20 WIB

Pelaku Pukul Korban saat Antre Solar