Wali Kota Tegaskan Perbaikan Jalan di Bandar Lampung Direalisasikan Maret

Jumat 02 Feb 2024 - 20:36 WIB
Reporter : Melida Rohlita
Editor : Agung Budiarto

BANDARLAMPUNG - Wali Kota Bandarlampung Eva Dwiana menyebut hampir seluruh ruas jalan yang rusak di Kota Tapis Berseri akan diperbaiki pada Maret 2024.

Hal itu diungkapkannya saat menghadiri perayaan HUT Ke-24 Radar Lampung di Graha Pena, Jumat (2/2).

’’Dalam waktu dekat ini kita segera memperbaiki sejumlah jalan yang ada di Bandarlampung," kata Bunda Eva –sapaan akrabnya.

Dia menyebut sebelum hal itu dilakukan, kini pihaknya masih melakukan lelang kepada pihak kontraktor mana yang bakal menerima pekerjaan tersebut.

"Sekarang ini masih lelang, Insya Allah selesai sebentar lagi," ungkapnya.

BACA JUGA:Dukung Program Beyond Trust Presisi, Polisi Gelar Patroli Dialogis

Kalau tidak ada halangan, sambungnya, maka setelah proses lelang dilakukan maka pengerjaan atau perbaikan ruas jalan di kota tapis berseri akan berjalan sebelum Bulan Ramadan.

"Awal Maret nanti sudah bisa dikerjakan, dan ada beberapa program yang akan kita lakukan," tandasnya.

Sebelumnya, Wali Kota Bandar Lampung Eva Dwiana mengatakan jika pihaknya tidak akan meresmikan proyek pembangunan apapun hingga bulan Februari 2024 mendatang.  

Hal ini mengingat ada beberapa pembangunan yang disebut proses pengerjaannya telah selesai pada akhir Desember 2023 salah satunya jembatan pulau pasaran, di Telukbetung Barat, Bandar Lampung.

Namun hal itu belum akan terwujud, dimana Walikota Bandar Lampung Eva Dwiana menyebut akan meresmikan beberapa pembangunan serentak pada bulan Januari dan Februari 2024. 

BACA JUGA:BPS Catat Komoditas Beras Alami Inflasi di Januari 2024

"Kalau peresmian pada bulan ini kayaknya belum, tetapi Insya Allah nanti dibulan Januari atau awal Februari itu kita langsung kita resmikan serentak sama-sama," katanya, Selasa, (26/12)

Sayangnya, Eva tidak menjelaskan secara rinci proyek mana saja yang bakal pihaknya resmikan saat setelah pergantian tahun nanti. 

"Pertama GOR di Way Halim Insya Allah sama  Mal Pelayanan, sampai sekarang progresnya masih berjalan semua," ungkapnya.

Kategori :