RAHMAT MIRZANI

Pertamina Pastikan Pertalite Masih Dijual Pada Juni

MASIH DIJUAL: PT Pertamina Patra Niaga menegaskan pertalite masih akann disalurkan pada Juni. -Foto Sabrina Hutajulu/Disway-

Diketahui BBM subdisi pertalite diisukan akan tak lagi tersedia di SPBU pada Juni mendatang.

Sejauh ini, harga BBM subsidi pertalite bulan Mei masih ditahan pemerintah meski harga minyak dunia naik. Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengatakan bahwa subsidi energi akan dievaluasi kembali setelah Juni 2024.

Diberitakan sebelumnya, pemerintah menyiapkan pengganti BBM subside dengan jenis yang ramah lingkungan tahun depan.

Pemerintah sendiri berencana menghapus Pertalite dengan mengurangi pasokan di SPBU di beberapa wilayah, Khususnya di  DKI Jakarta Jakarta.

BACA JUGA:ID FOOD Perkuat Digitalisasi Rantai Pasok

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan, untuk mengurangi penggunaan BBM dari fosil, BBM subsidi jenis Pertalite, akan diganti dengan BBM Bioetanol untuk mengurangi polusú udara.

“Saat ini pemerintah sedang menghitung subsidi BBM jenis baru seperti Bioetanol,” kata Luhut Binsar Pandjaitan.

Banyak alternatif seperti tumbuh-tumbuhan di seluruh Indonesia bisa dicampurkan dengan BBM fosil untuk dijadikan BBM Bioetanol.

Tumbuh-tumbuhan yang bisa diambil sarinya dan dicampur dengan BBM fosil, kata Luhut Binsar Pandjaitan seperti jagung, tebu, atau bahkan dari rumput laut.(disway/nca)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan