Hari Natal Tertinggi, 46.982 Orang Menyeberang dari Bakauheni ke Merak

--

Taufiq Hidayat mengklaim bahwa arus lalulintas di Tol Terpeka selama libur nataru sampai saat ini masih kondusif dan lancar. "Alhamdulillah masih kondusif semua," ujarnya, Selasa 26 Desember 2023.

Dirinya memperkirakan, arus balik kendaraan yang masuk Tol Terpeka pada libur Nataru ini terjadi pada 1 Januari 2024 mendatang.

Untuk mengantisipasi hal tersebut, Taufiq Hidayat menyebut, pihaknya telah melakukan serangkaian persiapan guna memastikan kelancaran kendaraan yang melintas di Tol Terpeka.

Pihaknya menyiapkan 16 unit mobile reader apabila terjadi kepadatan di gerbang tol, penambahan petugas gerbang, dan menyiagakan teknisi peralatan tol selama 24 jam.

Tidak hanya itu, lanjut Taufiq Hidayat, pihaknya juga menyediakan stok 5.000 pcs kartu uang elektronik untuk mengantisipasi pengguna jalan yang kehabisan saldo.

“Apabila pengguna tol Terpeka membutuhkan bantuan atau informasi dapat segera menghubungi Call Center di nomor 0813-2900-0020,” tandasnya.

Di bagian lain, jumlah penerbangan di Bandara Radin Inten II pada pelaksanaan angkutan Nataru, hingga Senin 25 Desember 2023 terbilang cukup tinggi dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu.

Executive General Manager Bandara Radin Inten II, Untung Basuki, mengatakan, ada 158 pergerakan pesawat di Bandara Radin Inten II sejak 18-25 Desember 2023.

Begitu juga dengan pergerakan penumpang di Bandara Radin Inten II, menurut Untung Basuki, pada kurun tersebut, ada 23.308 penumpang. “Puncak arus Nataru 2023 terjadi pada Sabtu 23 Desember 2023 dengan 3.470 pergerakan penumpang dan 21 pergerakan pesawat,” ungkapnya.

Sementara itu, Terminal Induk Rajabasa, Bandar Lampung memprediksi puncak arus balik libur Natal akan terjadi hari ini, 27 Desember 2023. Pantauan Radar Lampung, terminal tersebut terlihat sepi, Selasa, 26 Desember.

Tidak terlihat kepadatan penumpang, hanya ada beberapa penumpang yang turun dan berencana naik bus di lokasi tersebut.

Kepala Terminal A Induk Rajabasa, Marsusi mengatakan, kondisi penumpang berjalan normal dan belum terjadi peningkatan. "Hari ini (kemarin, Red) kondisinya masih stabil. Belum ada lonjakan lagi. Nanti kita lihat perkembangannya,” kata dia.

Pihaknya memprediksi, arus balik Natal terjadi hari ini. Namun untuk libur Tahun Baru diprediksi naik lagi pada 28 dan 29 Desember.

Menurutnya, lonjakan arus liburan Natal telah diawali pada Jumat 23 Desember lalu. Tercatat ada ribuan penumpang yang datang ke terminal tersebut. "Kita peningkatan di tanggal 23 dan 24 Desember. Sebelumnya kita memprediksi di tanggal 22, ternyata maju," bebernya.

Namun demikian, volume penumpang mengalami penurunan signifikan dibandingkan tahun lalu. "Kalau yang masuk terminal mengalami penurunan, selain karena mereka mempunyai mobil pribadi, banyak juga berhenti di perbatasan tol. Kemudian di luar terminal karena pesan ojek online dijemput dan lainnya," paparnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan