Cegah Keracunan, BGN Libatkan Sekolah

Radar Lampung Baca Koran--
“Ada isu bahan baku disimpan terlalu lama, tapi tadi kami lihat mereka tidak pernah menyimpan bahan lebih dari dua hari. Yang perlu dipastikan adalah kualitas bahan yang masuk, tidak berubah warna dan bau,” paparnya.
Ia menambahkan, proses kerja dapur SPPG Musi Raya ini telah memiliki sertifikasi chef, serta melalui tujuh tahap pengecekan mulai dari bahan baku, penyimpanan, hingga proses memasak. BPOM juga akan melakukan pengecekan tambahan.
Setelah memantau SOP dan alur distribusi MBG di SPPG Musi Raya, Gubernur melanjutkan kunjungannya ke SMPN 2 Bandar Lampung di Jalan Pramuka.
Di sekolah tersebut, Mirza terlebih dahulu melaksanakan salat berjamaah dan bertindak sebagai imam di masjid sekolah. Usai salat, ia meninjau kelas-kelas yang siswanya menjadi penerima manfaat program MBG.
Kunjungan itu sekaligus memastikan makanan sampai ke tangan siswa dengan aman dan sesuai jadwal. “Kalau protokol dijaga dari dapur hingga distribusi, insyaallah aman,” tandasnya. (beritasatu/pip/c1/yud)