Tiga Skema Baru KUR Diumumkan

KETERANGAN PERS: Menko Perekonomian Airlangga Hartarto memberikan keterangan pers usai rapat koordinasi di kantornya, Jakarta, Kamis (3/7).--FOTO NURUL F./JAWAPOS

JAKARTA - Pemerintah mengumumkan tiga skema baru kredit usaha rakyat (KUR). Yakni KUR Tebu Rakyat, KUR Perumahan, dan KUR Pekerja Migran. 

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengungkapkan pemerintah menyiapkan fasilitas sampai Rp500 juta untuk KUR Tebu Rakyat. 

 

Airlangga memastikan KUR Tebu Rakyat bisa diberikan kepada individual, kelompok, dan bisa juga untuk kelompok maupun perorangan yang memiliki offtaker pabrik gula, termasuk pabrik gula Badan Usaha Milik Negara (BUMN). 

 

"Dengan demikian, maka revitalisasi penanaman replanting daripada tebu diharapkan bisa meningkatkan yield. Karena selama ini bisa dipakai tentunya melebihi daripada umur dari tebu itu sendiri dengan revitalisasi KUR ini bisa diberikan fasilitas, dan ini bisa dijalankan untuk sektor ketahanan pangan ataupun pertanian," kata Airlangga dalam konferensi pers di Kantornya, Kamis (3/7). 

 

KUR Perumahan, Airlangga membeberkan bahwa plafon yang akan diberikan untuk kontraktor mikro, kecil dan menengah (UMKM) bisa memperoleh plafon pinjaman dengan mencapai Rp5 miliar. 

 

Adapun syaratnya, KUR Perumahan ini hanya akan diberikan kepada kontraktor UMKM yang sesuai dengan kriteria. Mulai dari memiliki modal sampai Rp5 miliar dengan turnover penjualan mencapai Rp50 miliar. 

 

 

"Dengan Rp5 miliar (kontraktor bisa) membangun sebanyak 38-40 unit dengan tipe 36. Ini waktunya bisa sampai 4 sampai dengan 5 tahun," jelas Airlangga. 

 

Tag
Share