Puskesmas Tak Layani Vaksin Meningitis untuk Calon Jamaah Umrah
Radar Lampung Baca Koran--
BANDARLAMPUNG – Plt. Kepala Dinas Kesehatan (Diskes) Bandarlampung Desti Mega Putri mengatakan jika pihaknya tidak mempunyai stok vaksin meningitis untuk menginjeksi calon jamaah umrah di Kota Tapis Berseri.
Desti menjelaskan bahwa vaksin meningitis yang biasa pihaknya lakukan melalui puskesmas hanya berlaku pada musim haji atau untuk jamaah haji.
’’Kalaupun ada vaksin itu hanya untuk jamaah haji berdasarkan perintah pusat secara gratis. Vaksinnya juga diberikan pusat. Jadi puskesmas tidak melayani vaksinasi," kata Desti.
"Jadi di puskesmas saat ini tidak bisa melayani vaksin meningitis karena memang vaksinnya tidak ada. Tidak ada perintah," sambung Desti.
Desti menyatakan, masyarakat yang ingin melakukan vaksin meningitis untuk mendapatkan kartu kuning sebelum keberangkatan ke Arab Saudi biasanya dapat dilakukan di Balai Karantina Kesehatan setempat dengan membayar biaya yang sudah ditentukan.
"Vaksin meningitis hanya dilakukan di Balai Karantina Kesehatan (BKK). Diskes tidak ada vaksinnya. Biasanya vaksin meningitis dan penerbitan buku kuning bagi jamaah umrah selain bisa dilakukan oleh BKK dan klinik yang memiliki ketersediaan vaksin tersebut," ungkapnya. (*)