Direct Selling Jadi Senjata PKS Pesawaran Menangkan Nanda-Anton

JALANKAN STRATEGI: PKS Pesawaran menjalankan strategi direct selling untuk mendekatkan pasangan Nanda-Anton dengan masyarakat, menargetkan kemenangan pada Pilkada 2024. FOTO IST --
RADAR LAMPUNG, PESAWARAN – Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Pesawaran mengusung semangat perubahan dan bergerak agresif untuk meraih dukungan masyarakat pada Pilkada 27 November 2024.
Ini Dalam upaya memenangkan pasangan calon bupati dan wakil bupati Kabupaten Pesawaran, Nanda Indira - Antonius Muhammad Ali.
Dengan strategi direct selling yang terfokus, PKS berupaya merangkul masyarakat hingga pelosok desa. Melalui pendekatan langsung, PKS memastikan dukungan penuh untuk pasangan calon yang dianggap visioner ini.
Ketua DPD PKS Pesawaran, Yudi Handoko, menyampaikan pentingnya interaksi langsung dalam kampanye ini.
Menurutnya, tatap muka dengan masyarakat menjadi kunci untuk mengenalkan program unggulan pasangan Nanda-Anton sekaligus mendengarkan aspirasi rakyat.
“Kami hadir dengan sepenuh hati untuk mendekatkan pasangan Nanda-Anton kepada masyarakat. Lewat pertemuan langsung, kader kami tidak hanya memperkenalkan visi misi, tetapi juga menyerap masukan dari warga. Ini adalah langkah nyata untuk mewujudkan perubahan di Pesawaran,” ujar Yudi pada Minggu, 17 November 2024.
BACA JUGA:KPU Mesuji Lampung Warning Warga, Pelayanan Pindah Memilih Masuk Injury Time
Yudi juga menekankan bahwa strategi ini terbukti efektif dalam membangun kedekatan dengan masyarakat. Selain membagikan brosur, kader PKS turut menyampaikan edukasi tentang pemilu, dari tata cara memilih hingga pentingnya memilih dengan suara sah.
“Kami ingin setiap warga merasa terlibat dalam menentukan arah masa depan Kabupaten Pesawaran,” tambahnya.
Pasangan Nanda-Anton, yang dikenal dengan julukan "Paling Cakep" serta ciri khas "Jilbab Merah," semakin memperkuat posisinya sebagai harapan baru bagi daerah ini. Respons positif dari masyarakat semakin menguatkan kepercayaan terhadap pasangan ini.
"Ini bukan hanya kampanye, tetapi sebuah komitmen nyata bahwa Nanda-Anton dapat menyelesaikan masalah-masalah riil yang dihadapi Pesawaran. Kami tidak hanya berjanji, tetapi kami menawarkan aksi konkret untuk perubahan," tegas Yudi.
Yudi juga mengingatkan pentingnya partisipasi aktif masyarakat pada Pilkada nanti. Ia mengajak semua pihak untuk datang ke tempat pemungutan suara (TPS) dan memberikan dukungan pada pasangan nomor urut 2, Nanda-Anton, demi masa depan Pesawaran yang lebih baik.
BACA JUGA:Pengamat Nilai Kesejahteraan Guru di Indonesia Masih Timpang
Dengan strategi kampanye yang terencana dan dukungan yang semakin menguat, PKS optimis pasangan Nanda-Anton akan meraih kemenangan telak pada Pilkada 2024.