RAHMAT MIRZANI

Wajib Diperhatikan, 8 Kondisi Mata Bisa Gambarkan Kondisi Kesehatan

Ilustrasi gangguan mata.-Foto Pixabay-

3. Lingkaran putih di sekitar kornea

Lingkaran putih di sekitar kornea bisa merupakan tanda penuaan, tetapi juga bisa menunjukkan kolesterol dan trigliserida tinggi.

 

Hal ini berpotensi meningkatkan risiko serangan jantung atau strok. Jika Anda melihat perubahan ini, sebaiknya konsultasikan dengan dokter mata dan dokter umum untuk evaluasi lebih lanjut.

 

4. Kerusakan pembuluh darah di mata

Tekanan darah tinggi yang tidak diobati dapat merusak pembuluh darah di retina, kondisi yang dikenal sebagai retinopati hipertensi.

 

Kerusakan tersebut tidak dapat dilihat secara kasat mata, tetapi dapat terdeteksi selama pemeriksaan mata rutin. Deteksi dini dari masalah ini penting karena dapat membantu mencegah komplikasi lebih lanjut.

 

5. Mata kering

Mata kering bisa disebabkan oleh kebiasaan mengucek mata secara berlebihan atau alergi musiman. Mengucek mata terlalu sering dapat menyebabkan kelopak mata menjadi longgar, meningkatkan paparan udara dan menyebabkan mata menjadi lebih kering.

 

Jika mata Anda kering dan kulit di sekitarnya tampak rusak, pertimbangkan untuk memeriksakan diri ke dokter.

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan