Argentina Lolos ke Semifinal Copa Amerika Setelah Kalahkan Ekuador, Lionel Messi Sempat Gagal Penalti

Jumat 05 Jul 2024 - 14:11 WIB
Reporter : Rizky Panchanov
Editor : Rizky Panchanov

AMERIKA SERIKAT - Argentina melaju ke babak semifinal Copa America 2024 setelah menang dramatis atas Ekuador. Tiket semifinal Argentina didapat melalui adu penalti. Megabintang Lionel Messi pun gagal mengeksekusi penalti.

Pertandingan Argentina vs Ekuador di babak perempat final berlangsung di NRG Stadium pada Jumat, 5 Juli 2024 pagi WIB.

Babak pertama dimulai dengan ketat, dan Ekuador memberikan ancaman pertama di menit ke-14 melalui tembakan jarak dekat Jeremy Sarmiento yang berhasil dihalau oleh Emiliano Martinez.

BACA JUGA:Tampil Perdana, Tim PON Softball Lampung Kalahkan Tiger Shark 8-3 di Kejuaraan GBK Championship

Bola muntahan tersebut kemudian disambar oleh Kendry Paez, tetapi tendangannya melambung di atas mistar gawang. Argentina kemudian berhasil mencuri gol terlebih dahulu pada menit ke-32.

Gol ini berawal dari umpan sepak pojok, Alexis Mac Allister yang menanduk bola kemudian diteruskan dengan sundulan oleh Lisandro Martinez, membuat skor menjadi 1-0.

Keunggulan ini membuat Albiceleste julukan Argentina tampil lebih percaya diri, namun skor 1-0 bertahan hingga babak pertama usai. Memasuki babak kedua, Ekuador tampil lebih menekan, tetapi Argentina tetap mampu bertahan secara baik.

Ekuador mendapat hadiah penalti di menit ke-62 setelah Rodrigo De Paul melakukan handball, namun eksekusi Ener Valencia yang mengenai tiang gawang membuat skor tidak berubah.

BACA JUGA:Final Kepagian Dua Raksasa Eropa

Messi hampir menambah keunggulan Argentina di menit ke-67, namun tendangannya masih bisa diblok oleh Alexander Dominguez.

Pada masa injury time, Ekuador berhasil menyamakan kedudukan melalui sundulan Kevin Rodriguez.

Gol ini sempat diperiksa oleh VAR karena dugaan offside Moises Caicedo, namun akhirnya dinyatakan sah, mengubah skor menjadi 1-1 hingga waktu normal berakhir.

Pertandingan pun dilanjutkan hingga ke babak adu penalti. Lionel Messi yang menjadi penendang pertama Argentina gagal setelah tembakan panenkanya membentur mistar. Angel Mina dari Ekuador juga gagal mencetak gol.

Alvarez berhasil membawa Argentina memimpin 1-0, dan Emiliano Martinez berhasil menggagalkan tendangan Alan Minda. Alexis Mac Allister kemudian mengecoh kiper Ekuador dan memperbesar keunggulan menjadi 2-0.

BACA JUGA:Prediksi Perempat Final Euro 2024 Prancis vs Portugal: Pertemuan Dua Bintang Beda Generasi

Kategori :