Hutama Karya Bukukan Rp 4,05 T dari Kontrak Baru pada Triwulan I 2024

Jumat 17 May 2024 - 15:21 WIB
Reporter : Rizky Panchanov
Editor : Rizky Panchanov

“Pada akhir bulan lalu, kita berhasil menerima penghargaan Building Information Modelling (BIM) 5D Multi-Project Software Utilization Award yang diserahkan pada ajang AEC Connect Day 2024 oleh Glodon Cubicost Indonesia, di Jakarta,” ujar Adjib.

Pencapaian tersebut dinilai dari akselerasi dalam implementasi software 5D yang diharapkan dapat meningkatkan produktivitas, dan kualitas pelaksanaan Project Cost Management, dan sebagai langkah transformasi digital construction sesuai dengan strategi perusahaan.

BACA JUGA:BPH Migas Ajak Pemda Awasi Penyaluran BBM Subsidi

Di sisi lain, Hutama Karya juga menargetkan penyelesaian sejumlah proyek di Ibu Kota Nusantara (IKN) seperti Gedung Kawasan Kantor Kemenko 2, dan Gedung Fasilitas Bandara VVIP IKN.

Sementara itu, untuk memperkuat konektivitas masyarakat di Sumatera, pada akhir tahun 2024, Hutama Karya menargetkan penyelesaian Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) Tahap I seperti Jalan Tol Padang – Sicincin, Jalan Tol Kisaran – Tebing Tinggi, dan Jalan Tol Sigli – Banda Aceh yang merupakan bagian dari Proyek Strategis Nasional (PSN).

Selain proyek jalan tol, daftar PSN lainnya yang dikerjakan oleh Hutama Karya, serta ditarget rampung pada tahun ini antara lain Bendungan Bulango Ulu, Bendungan Way Apu, Bendungan Meninting, SPAM Benteng Kobema.(rls/nca)

 

Kategori :