LONDON - Manchester United (MU) sedang mempertimbangkan untuk merekrut Mauro Icardi dari Galatasaray pada jendela transfer Januari 2024. Striker asal Argentina itu sudah mengalami kebangkitan performanya sejak bergabung dengan Galatasaray musim panas lalu. Saat ini, Icardi sudah mencetak 17 gol selama 25 pertandingan yang dijalani.
Icardi saat ini mencari tantangan baru, sehingga mendorong minat The Reds Devils –julukan MU– untuk mengamankan jasanya di sisa musim ini. Hal itu dalam upaya MU mengamankan tempat di Eropa. Pinjaman tersebut diyakini memiliki klausul yang melekat pada klub Galatasaray.
Mauro Icardi dan Wilfried Zaha membuat gol untuk kemenangan klub asal Turki tersebut, saat keduanya membantu meraih tiga poin ketika menghadapi Manchester United di Old Trafford bulan lalu saat babak penyisihan grup Liga Champions.
BACA JUGA:Lima Hari Naik Kapal ke Lampung, SSB Asal Ambon Siap Rebut Piala KWRI Lampung Cup
Pertandingan tersebut disebut-sebut membuat staf Manchester United terkesan dengan penampilan mantan striker Inter Milan tersebut yang tampil impresif.
Pelatih Manchester United, Erik ten Hag kini sedang mempersiapkan untuk mendatangkan striker baru, demikian yang diwartakan oleh Footballt. Ramus Hojlund yang didatangkan senilai 64 juta Euro dari Atalanta pada musim panas, saat ini belum mencetak gol di Premier League.
Sedangkan stok striker Manchester United saat ini penampilannya belum maksimal untuk membobol gawang lawan-lawan Setan Merah. Dari catatan, gabungan Marcus Rashford, Antony Martial, Alexandra Garnacho, dan pemain internasional Brasil Antony hanya menciptakan tiga gol saja.
BACA JUGA:Hasil Belum Maksimal, PBSI Akan Serius Tatap Musim 2024
Dengan tidak adanya kemahiran pencetak gol di depan gawang, Manchester United saat ini ingin memastikan untuk mendatangkan pemain yang bisa menjadi produsen gol yang handal untuk membawa kemenangan pada tim.
Icardi sebelumnya sempat menyatakan minatnya untuk bergabung dengan Old Trafford pada tahun 2022. Kala itu ia meyakini dirinya akan bermain di Premier League bila bursa transfer dibuka pada Januari 2024.
Sementara itu, sumber lain mengungkapkan jendela transfer pada musim dingin Manchester United akan relatif terbatas karena mempertimbangkan peraturan Financial Fair. Mauro Icardi sendiri menikmati kebangkitan karir bersama Galatasaray setelah beberapa masa jabatan buruk di Prancis dan Italia akhir-akhir ini.
BACA JUGA:Prediksi Perempat Final Carabou Cup Liverpool vs West Ham United
Ia bergabung dengan Galatasaray dengan status pinjaman awal tahun lalu sebelum dia menandatangani kontrak tiga tahun dengan klub pada musim panas dari Paris Saint-Germain dengan biaya transfer sebesar 10 juta Euro. Algoritme Perkiraan Nilai Transfer FootballTransfers memberi peringkat Icardi sebesar 13,1 juta Euro, sementara kontrak pemain Argentina tersebut di Galatasaray habis pada tahun 2026. (disway/c1/nca)