Stok Terbatas, Harga Minyakita di Bandar Lampung Naik

Minggu 29 Dec 2024 - 20:26 WIB
Reporter : Gadis Futihatu Rahmah
Editor : Agung Budiarto

Menanggapi hal ini, Bambang Wisnubroto selaku Direktur Barang Kebutuhan Pokok dan Barang Penting Kemendag menyatakan bahwa produsen masih membutuhkan waktu untuk memasok minyak sesuai kebutuhan.

Mengingat Peraturan Menteri Perdagangan (Permendag) yang mengatur tentang HET MinyaKita masih belum lama diberlakukan.

BACA JUGA:Setelah Lebaran, Pemerintah Akan Naikkan HET Minyakita Jadi Segini!

"Baru satu minggu diberlakukan (Permendag, red), tentu perlu transisi dari pelaku usaha untuk menyalurkan dengan ketentuan yang baru," ujar Bambang.

Selain itu, Kemendag juga menyatakan bahwa sebanyak 92 Persen pasokan MinyaKita saat ini sudah tersedia di pasaran. 

Kendati begitu, Bambang juga menyatakan bahwa jumlahnya memang belum masif.

"Dapat kami sampaikan bahwa 92 Persen MinyaKita itu masih tersedia, dan hanya delapan persen yang tidak tersedia. MinyaKita ini sebenarnya masih beredar di pasar, cuma jumlahnya belum masif," jelasnya.

"Tentunya kami menghimbau untuk produsen agar segera mendistribusikan kepada pengecer," sambungnya. (gds/c1/abd)

 

 

Kategori :