BANDARLAMPUNG – Pemkot Bandarlampung berkomitmen dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) aparatur sipil negara (ASN). Hal ini dibuktikan dengan memberikan beasiswa kuliah kepada puluhan abdi negara di beberapa perguruan tinggi di Lampung.
Salah satunya Novia Santi. ASN Pemkot Bandarlampung ini telah mengambil langkah penting untuk meningkatkan karir dan memperluas wawasan ilmunya.
Dengan penuh semangat, Novia menjadi mahasiswa program Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL) di Program Studi Manajemen Institut Informatika dan Bisnis (IIB) Darmajaya.
Sebagai staf di Badan Keuangan dan Aset Daerah Bandarlampung, Novia menyadari betapa pentingnya terus belajar dan meningkatkan kompetensi diri untuk menghadapi tantangan di dunia kerja yang semakin kompleks.
Novia berharap dengan menempuh pendidikan di IIB Darmajaya, dirinya dapat membawa perubahan positif dalam karir dan memberikan kontribusi yang positif bagi instansi tempatnya bekerja.
Menurut Novia, proses pembelajaran di IIB Darmajaya sangat baik didukung oleh fasilitas yang menunjang dan para dosen berkompeten.
“Materi kuliah yang diberikan dan cara mengajar para dosen juga mudah untuk dimengerti bagi mahasiswa seusia saya. Dosen di sini memotivasi kami supaya lebih giat belajar. Saya sangat senang bisa kuliah lagi untuk menunjang karir ke depan," ungkap Novia.
Hal senada juga dikatakan Hanggara Saputra, ASN Pemkot Bandarlampung yang merupakan mahasiswa Prodi Magister Manajemen melalui jalur RPL.