RAHMAT MIRZANI

Gibran Masuk Bursa Ketua Umum, Partai Golkar Lampung Bulat Dukung Airlangga

Ismet Roni -FOTO NET -

BANDARLAMPUNG - Meski jadwal Musyawarah Nasional (Munas) Partai Golkar baru direncanakan pada Desember mendatang, geliatnya mulai terasa.

Sejumlah nama tokoh mulai bermunculan untuk menjadi calon ketua umum (caketum) partai berlambang beringin ini.

Salah satunya calon wakil presiden (cawapres) Gibran Rakabuming Raka. Ia santer dikabarkan masuk bursa Ketum Golkar pada Munas Desember 2024.

BACA JUGA:PPP Klaim Tembus Ambang Batas 4 Persen di Parlemen

Selain Gibran, sejumlah nama lain juga muncul. Seperti Wakil Ketum Golkar Bambang Soesatyo (Bamsoet), Bahlil Lahadalia, dan Agus Gumiwang Kartasasmita. Tak ketinggalan sang petahana Airlangga Hartarto.

Sekretaris DPD I Partai Golkar Lampung Ismet Roni mengatakan, meski isu itu santer terdengar, pihaknya tetap setia mendukung Ketua Umum Airlangga Hartarto untuk melanjutkan kepemimpinannya.

“Lampung tetap bulat mendukung pak Airlangga Hartarto, baik di tingkat DPD II di kabupaten/kota maupun DPD I tingkat provinsi,” katanya.

BACA JUGA:Bawaslu: Potensi Kerawanan Pilkada 2024 Sangat Tinggi

Dijelaskan, Golkar Lampung menghormati kepemimpinan Airlangga yang dinilai berhasil dalam mengangkat perolehan suara partai Golkar pada Pileg 2024 maupun memenangkan capres-cawapres Prabowo-Gibran pada pilpres 2024.

“Lampung clear. Insya Allah aman. Lanjutkan,” tegasnya.

Diketahui, Partai Golkar mengagendakan Munas pada Desember 2024. Salah satu agendanya adalah Pemilihan Ketua Umum Partai Golkar periode 2024-2029. (jen/c1/fik)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan