Bertanam Aubergine Violetta Di Firenze si Ungu yang Manis dari Italia
TERONG UNGU ASAL ITALIA: Atika Sari menunjukkan Violetta yang sukses dibudi daya di Kebun Kian, Batu, Malang. -FOTO IST-
Violetta menyukai tanah yang memiliki drainase baik dan cahaya full sinar matahari. Serangan hama dan penyakit juga tetap jadi ancaman.
”Seperti tanaman sayur pada umumnya, bergantung cuaca. Ketika musim hujan, banyak hama, jamur, dan virus. Kalau musim panas lebih mudah dan sedikit hama,” jelasnya.
Dari jenis-jenis tersebut, penyakit yang paling sering muncul adalah virus yellow mosaic. Atikah menilai, penyakit itu tergolong sangat sulit disembuhkan. Kalau tanaman sudah terinfeksi, dia memilih membiarkannya saja atau paling ekstrem, cabut dan buang.
BACA JUGA:Tips Merawat Ikan Koi Aragoke Sisik Naga Agar Tampil Menawan
”Tapi, kalau tidak mau menularkan ke yang lain, saya cabut dan buang saja. Sebab, kebun kami tidak pakai pestisida kimia,” papar alumnus Ilmu Komunikasi Universitas Brawijaya (UB) tersebut.
Selain warna dan bentuknya yang menarik, si ungu tersebut lebih gelap, berkilau, dan berukuran besar. Keunggulan lainnya dari terong jenis itu adalah rasanya yang manis. Teksturnya sangat lembut.
”Tidak pahit sama sekali. Untuk rasa, beberapa varietas di Indonesia pastinya ada yang mirip. Tapi, dengan segala kelebihan lain seperti bentuk, warna, dan rasanya yang enak pasti menjadi pilihan terbaik bagi pencinta terong,” ungkapnya.
Nah, sebagai informasi, violetta merupakan jenis Heirloom atau varietas turun-temurun. Dengan begitu, perbanyakan benihnya bisa dilakukan sendiri dan hasilnya akan tetap sama.(jpc/nca)