Implementasi Progressive Web Application pada PII Wilayah Lampung
PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT: Tim dosen Pengabdian kepada Masyarakat Unila memberikan pelatihan dan pendampingan implementasi progressive web application pada PII Wilayah Lampung.-FOTO IST -
Padahal dosen dosen di Unila khususnya pada Program Studi PSPPI Unila, katanya, telah banyak melakukan penelitian yang sudah diterapkan dan diaplikasikan bahkan sudah dipatenkan dan dipublikasikan berkenaan dengan perancangan, pengelolaan dan aplikasikan pada bidang TIK khususnya berkenaan dengan WEB.
”Berdasarkan permasalahan dan sumber daya serta kemampuan yang dimiliki tersebut, maka kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PkM) dalam bentuk diseminasi hasil riset berupa penerapan teknologi PWA pada pengembangan web aplikasi PII Wilayah Lampung adalah sangat relevan untuk diusulkan dan dilaksanakan,” ungkapnya.
Dikatakannya bahwa Tim Pengusul PkM DHR juga telah memiliki road map penelitian 7 terkait teknologi PWA dan pengembangan WEB dan memiliki keterkaitan langsung dengan MITRA sebagai adalah yang cocok. Di mana pada 2019 telah dilakukan pengembangan Aplikasi Web Progresif untuk Audit Energi Listrik di gedung Rektorat Unila (Despa, 2019) dan Penerapan Progressive Web Application (PWA) pada Website PSPPI (Despa, 2022). Penelitian yang berkaitan dengan pengembangan web untuk Smart monitoring (Despa, 2017) dan Dashboard Pengawasan Besaran Listrik Waktu Nyata (Despa, 2019).
”Dalam kegiatan PKM DHR yang diusulkan ini, katanya, mitra akan memperoleh produk berupa web aplikasi yang dikembangkan tim pengusul menggunakan teknologi PWA. Selain itu, untuk peningkatan kompetensinya, mitra akan dikenalkan konsep pengembangan web sederhana. Lalu membuat blog untuk konten web serta mengelola websitenya agar tetap dapat berfungsi sebagaimana yang menjadi tujuan pengembangan web aplikasi bagi organisasi PII Wilayah Lampung.
"Karena lokasi mitra yang tersebar di beberapa kabupaten/kota di Provinsi Lampung, maka ditentukan lokasi kegiatan yang dipilih untuk penyelenggaraan kegiatan adalah di PII Wilayah Lampung," tambahnya.
Lokasi PII Wilayah Lampung, terangnya, dapat juga dimanfaatkan sebagai tempat pelaksanaan kegiatan lainnya. "Berdasarkan kondisi statistik profil organisasi mitra yang kegiatannya dibawah rata-rata anggota lainnya, yaitu daerah Pringsewu. Kegiatan ini juga telah diikuti oleh perwakilan dari seluruh anggota PPI Wilayah Lampung. Sehingga diharapkan kegiatan pengabdian masyarakat ini menjadi peluang bagi peningkatan kualitas Mitra," ucapnya.
Lebih rinci, Despa menyampaikan bahwa setelah dilaksanakan pengabdian diseminasi hasil riset dapat disimpulkan bahwa antusias dan keaktifan peserta dalam pelatihan. Lalu, peserta dapat mengetahui adanya website PII Wilayah Lampung yang up to date terhadap berita kegiatan PII Wilayah lampung dan dapat diakses pada link http://pii-lampung.or.id; Lalu, meningkatnya kemampuan peserta terkait pengetahuan PWA, website, pengisian konten pada website, PII, dan PII Wilayah lampung yang ditandai dengan hasil prestest yang awalnya hanya 30,5 persen meningkat setelah dilaksanakan pelatihan menjadi 96,5 persen; PkM Unila ini dapat mempererat hubungan antara Unila khususnya Program Profesi Insinyur dengan PII dan PII Wilayah Lampung.
Ada pun manfaat kegiatan bagi pengguna umum menurutnya yaitu adanya media promosi dan ketersediaan. informasi mengenai organisasi PII Wilayah Lampung pada web aplikasi yang dapat diakses juga dengan mudah pada ponsel. Lalu bBagi mitra adanya peningkatan pengetahuan dan wawasan Mitra tentang pengembangan web, konsep dan cara membuat blog konten web, serta pengelolaan 8 web yang dapat diterapkan pada mitra.
”Bagi Unila sendrii dapat dijadikan sarana promosi khususnya penyelenggaraan PSPPI Unila serta mempererat Kerjasama antara PII Wilayah Lampung dan Unila,” pungkasnya. (gie/c1/rim)