Waspada, Sudah 455 orang Meninggal Dunia karena DBD Tahun Ini
ILUSTRASI FOGGING-FOTO DISWAY -
JAKARTA - Waspada, tahun ini di Indonesia sudah ada ratusan kasus warga meninggal dunia lantaran DBD tahun 2024 ini.
Kementerian Kesehatan mencatat 455 kasus kematian akibat demam berdarah dengue (DBD) hingga minggu ke-14 tahun ini, dari total 60.296 kasus.
Menurut Kepala Biro Komunikasi dan Pelayanan Publik Kementerian Kesehatan, Siti Nadia Tarmizi, angka ini meningkat dibanding periode yang sama pada tahun 2023 yang mencatat 20.502 kasus DBD dengan 162 kematian.
Siti Nadia juga menyebutkan lima kabupaten dan kota dengan jumlah kematian akibat DBD tertinggi pada 2024, antara lain Kabupaten Bandung dengan 25 kasus kematian, Kabupaten Jepara 21 kematian, dan Kabupaten Subang 18 kematian.
BACA JUGA:Di Lampura, Gas Elpiji 3 Kg Tembus Rp50 Ribu
Kabupaten Kendal dan Kabupaten Bogor juga masuk dalam daftar dengan masing-masing 16 dan 13 kematian.
Sementara itu, lima kabupaten dan kota dengan kasus DBD tertinggi pada 2024 meliputi Kabupaten Tangerang (2.540 kasus), Kota Bandung (1.741 kasus), Kabupaten Bandung Barat (1.422 kasus), Kabupaten Lebak (1.326 kasus), dan Kota Depok (1.252 kasus).
Direktur Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Maxi Rein Rondonuwu, mengatakan bahwa kasus DBD berpotensi berlanjut hingga musim pancaroba.
Dia meminta masyarakat untuk tetap tenang dan menjaga kebersihan diri serta lingkungan.
BACA JUGA:Polda Lampung Periksa Intensif 10 Saksi Penembakan
Masyarakat juga diimbau untuk melakukan kegiatan pemberantasan sarang nyamuk (PSN) 3M Plus secara berkala dan menyeluruh, terutama pada musim hujan. (jpc/abd)
Artikel ini sudah tayang di jawapos.com dengan judul: Kemenkes Catat 455 Kematian Akibat DBD Sampai Minggu Ke-14 Tahun Ini