Wajib Tau, Tanda Sakit Punggung Bagian Atas yang Berbahaya

foto-foto freepik.com--

SAKIT punggung bagian atas kerap tak jelas penyebabnya. Anda mesti waspada jika rasa sakitnya memiliki tanda-tanda ini karena ada potensi bahaya

Kenali Tanda Sakit Punggung Bagian Atas yang Berbahaya

Sakit punggung atas dapat dimulai dari bagian tengkuk hingga tulang rusuk bagian bawah. Nyeri punggung pada bagian ini lebih jarang dikeluhkan dibandingkan nyeri punggung bawah. 

Perlu diketahui, tulang belakang merupakan struktur paling kokoh di tubuh dan berperan untuk fleksibilitas dan kekuatan tubuh. 

BACA JUGA:Tips Atasi Mata Lelah Akibat Computer Vision Syndrome

Tulang punggung terdiri atas 24 tulang atau vertebrae, dan terdapat struktur yang disebut diskus. Pada sekeliling tulang belakang, terdapat otot yang berfungsi untuk menyokong tulang.

Menurut penelitian, 80% orang dewasa pernah mengalami sakit punggung di sepanjang hidupnya, termasuk sakit punggung bagian atas. 

Pada kebanyakan kasus, kondisi ini tak perlu terlalu dikhawatirkan. Namun, sakit punggung atas bisa juga didasari oleh kondisi medis yang berbahaya. Berikut adalah ciri-ciri sakit punggung bagian atas yang perlu diwaspadai: 

 

1. Rasa Sakit Tak Kunjung Hilang 

Untuk menghilangkan nyeri punggung atas, Anda mungkin sudah mencoba berbagai cara, seperti pijat, menggunakan koyo, bahkan sampai membeli kasur baru. Namun bila nyerinya tak kunjung hilang, bisa jadi itu merupakan tanda adanya tumor paru-paru.

BACA JUGA:Simak, Berikut Cara Alami Menurunkan Kadar Gula Darah

American Cancer Society mengatakan bahwa kanker paru-paru stadium lanjut dapat mengakibatkan nyeri tulang, termasuk di bagian punggung. Tanda lain yang mengikuti, antara lain penurunan berat badan, nyeri dada, dan rasa lemah.

Jika sakit atau nyeri punggung tak kunjung hilang bahkan sering membangunkan Anda di malam hari, segera buat janji temu dokter. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan