Prediksi dan Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Irak di Piala Asia 2023
BERSIAP: Pemain Timnas Indonesia melakukan latihan persiapan melawan Irak pada Senin (15/1) nanti malam. -FOTO PSSI -
DOHA- Timnas Indonesia akan menghadapi Irak di pertandingan pertama Grup D Piala Asia 2023 di Ahmed bin Ali, Ar-Rayyan, Qatar, Senin 15 Januari 2024 pukul 21.30 WIB (live RCTI, live streaming Vision+).
Di laga krusial melawan Irak, Timnas Indonesia akan menurunkan skuad terbaiknya.
Di Piala Asia 2023, target realistis diusung skuad Garuda. Timnas Indonesia hanya dibebani target lolos ke 16 besar dengan setidaknya bisa finish di peringkat ke-3 Grup D.
Untuk bisa menduduki peringkat 3 klasemen dan lolos 16 besar skemanya adalah Indonesia minimal memetik 1 kali menang dan 1 imbang, serta minimal hanya sekali kalah.
BACA JUGA:Hokky Caraka Siap 1.000 Persen Bela Timnas di Piala Asia
Jika dilihat dari skema itu bertemu Irak, seharusnya Timnas Indonesia minimal hasilnya imbang.
Hal itu karena Singa Mesopotamia julukan Irak merupakan unggulan terbaik kedua di Grup D Piala Asia 2023.
Kemudian Vietnam yang sering bertemu di Piala AFF adalah unggulan ketiga di grup ini dan diharapkan bisa dikalahkan oleh anak asuh Shin Tae-yong.
BACA JUGA:Final, Shin Tae Yong Coret Arkhan Fikri dan Saddil Ramdani, Berikut 26 Pemain untuk Piala Asia 2023
Jepang bakal menjadi lawan terakhir Timnas Indonesia dan menjadi unggulan pertama di Grup D.
Kekalahan atas Tim Samurai Biru seharusnya tak menjadi masalah, andaikan Indonesia bisa meraih hasil positif di laga melawan Irak dan Vietnam.
Namun menghadapi Irak, bukan hal yang mudah. Dalam lima pertemuan terakhir, Indonesia sama sekali tercatat belum pernah menang dari tim juara Piala Asia 2007 itu.
Dalam pertemuan terakhir ketika Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada November 2023 lalu, Indonesia pun kalah 5-1 atas Irak.
BACA JUGA:Komentar Shin Tae Yong dan Elkan Baggott Setelah Timnas Kalah dari Iran 5-0