Cara Unik Menjaga Kesehatan Otak: Dari Permen Karet hingga Jalan Mundur

Mengunyah permen karet merupakan salah satu kebiasaan sederhana dan unik yang bisa membantu otak tetap tajam.-Foto Pixabay-

RADAR LAMPUNG - Menjaga kesehatan otak tidak harus selalu rumit. Selain pola makan sehat, tidur cukup, rutin olahraga, dan mengelola stres, ternyata ada beberapa kebiasaan sederhana dan unik yang bisa membantu otak tetap tajam—bahkan hingga usia lanjut.

Menariknya, kebiasaan ini bukan hanya mudah dilakukan, tapi juga menyenangkan. Kevin Woods, ahli saraf lulusan Harvard dan direktur sains di Brain.fm, mengungkapkan kepada New York Post (Rabu, 9 Juli 2025), tiga cara sederhana namun ampuh untuk melatih fungsi otak secara tidak biasa. Yuk, simak!

1. Mengunyah Permen Karet

Siapa sangka aktivitas mengunyah permen karet bisa memberi efek positif untuk otak?

Beberapa penelitian menunjukkan bahwa mengunyah meningkatkan aliran darah ke otak, terutama ke area korteks prefrontal dan hipokampus—dua bagian penting yang mengatur kemampuan belajar dan memori.

Manfaat lainnya:

✅ Meningkatkan fokus dan konsentrasi

✅ Meredakan stres dan kecemasan ringan

✅ Menstimulasi kerja otak secara pasif

Agar tetap sehat, disarankan menggunakan permen karet bebas gula agar tidak merusak gigi. Pilih permen dengan rasa tahan lama, supaya kamu bisa mendapatkan manfaatnya lebih optimal.

 

2. Berjalan Mundur (Retrowalking)

Berjalan mundur memang terdengar aneh, tapi ternyata ini adalah latihan luar biasa bagi otak dan tubuh.

Menurut Woods, berjalan mundur bisa:

Tag
Share