Luka Modric Umumkan Berpisah dengan Real Madrid

BERPISAH: Luka Modric mengumumkan perpisahannya dengan Real Madrid setelah 13 tahun membela klub Spanyol itu. FOTO INSTAGRAM LUKA MODRIC--
Selama 10 tahun berturut-turut, tidak ada pemain lain yang mampu merebut trofi bergengsi ini dari keduanya.
Kini, sudah saatnya Modric bersiap untuk meninggalkan Santiago Bernabeu. Ia pun memberikan salam perpisahan untuk Madridista.
"Waktunya telah tiba. Waktu yang tidak pernah saya inginkan datang, tetapi itulah sepak bola, dan dalam hidup semua memiliki awal dan akhir. Sabtu saya akan bermain pertandingan terakhir saya di Santiago Bernabeu," tulis Modric di akun resmi Instagram-nya.
"Sampai jumpa lagi. Real Madrid akan selalu menjadi rumahku. Seumur hidup. Hala Madrid y Nada Mas!" sambungnya. Momen perpisahan itu bukan hanya untuk Modric, tetapi juga bagi seluruh penggemar yang menyaksikan perjalanan luar biasanya di Real Madrid. Gracias, Luka! (*)