Guru Program Lampung Mengajar Harus Dibekali Fasilitas

Radar Lampung Baca Koran--
BANDARLAMPUNG - Akademisi Universitas Lampung (Unila) Dedy Hermawan menilai tujuan dari program Lampung Mengajar sangat bagus.
Di mana, program tersebut bertujuan meningkatkan kualitas pendidikan di daerah-daerah tertinggal, terdepan, dan terluar (3T) yang memang menjadi problem.
Kata Dedy, kerja dari guru-guru yang ikut program Lampung Mengajar ini sangat berat.
BACA JUGA:Lampung Mengajar: 117 Guru Berprestasi Ditempatkan di Sekolah 3T
Dia menilai guru-guru yang akan mengikuti program Lampung Mengajar perlu memiliki bekal yang cukup. Baik itu kompetensi, kemapuan adaptasi di daerah 3T, dan lainnya. "Tidak cukup guru yang hanya punya prestasi secara akademik misalnya, tetapi juga kemampuan untuk memahami dan beradaptasi harus dikasih bekal," ujar Dedy.
"Karena problem di daerah-daerah 3T sangat kompleks, baik ekonomi yang menjadi penyebab pendidikan tidak menjadi prioritas, persoalan sosial budaya, dan banyak faktor lainnya," sambungnya.
Lanjut Dedy Hermawan, program ini harus didesain secara komperhensif karena pendidikan bukan hanya persoalan guru tapi juga persoalan lingkungan, manajemen, dan lainnya. "Semua pariabel ini diharapkan menjadi pertimbangan untuk penempatan guru-guru di daerah 3T," ucapnya.
Menurut Dedy Hermawan, persiapan dan bekal yang cukup ini untuk memastikan realisasi program Lampung mengajar di Lampung sehingga tercapai tujuan yang telah ditargetkan. "Program ini merupakan suatu terobosan karena melihat IPM di Lampung kurang bagus. Tentunya dengan ada intervensi program tersebut harapnya bisa menghasilkan dampak berupa orang yang bersekolah semakin banyak. Atau mereka yang sekolah di SMA dan SMK itu lulus," ungkapnya.
’’Kalau mereka lulus akan menyumbang kualitas pendidikan di Lampung. Kerja dari guru-guru yang ditempatkan di 3T sangat berat oleh karena itu jangan dilepas dan harus apresiasi," tuturnya. (pip/c1/yud)