Jembatan Way Pidada Tulang Bawang Dalam Perbaikan, Kendaraan Berat Dilarang Lewat
ATUR LALU LINTAS: Personel Satlantas Polres Tulangbawang mengatur arus lalu lintas di lokasi perbaikan Jembatan Way Pidada.-FOTO DOK. POLRES TUBA -
MENGGALA - Jembatan Way Pidada yang terletak di Jalan Lintas Timur (Jalintim) Kampung Banjaragung, Kecamatan Banjaragung, Kabupaten Tulangbawang, kini sedang menjalani perbaikan. Jembatan ini merupakan salah satu jalur utama menuju Provinsi Sumatera Selatan, selain melalui Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS).
Selama proses perbaikan, pengawasan ketat dilakukan oleh Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Tuba untuk memastikan kendaraan dengan berat lebih dari 25 ton tidak melintasi jembatan. Kendaraan berat tersebut diimbau untuk menggunakan JTTS sebagai alternatif.
Pengendara yang melewati Jembatan Way Pidada diwajibkan mengikuti sistem buka-tutup arus lalu lintas. Hanya kendaraan dengan berat di bawah 25 ton yang diizinkan melintas. Sistem buka-tutup ini mengatur sekitar 20 hingga 25 kendaraan dari dua arah yang diperbolehkan melintas secara bergantian di jembatan sementara.
“Benar, saat ini setiap harinya kami menempatkan personel untuk mengatur arus lalu lintas di Jembatan Way Pidada karena masih dalam perbaikan,” kata Kasat Lantas Polres Tulang Bawang, AKP Khoirul Bahri, pada Selasa, 12 November 2024.
Menurut informasi yang diterima, perbaikan Jembatan Way Pidada diperkirakan akan berlangsung selama 30 hari, mulai 6 November hingga 6 Desember 2024.
Selain bertugas mengatur arus lalu lintas agar tidak terjadi kemacetan, petugas juga berfokus untuk mencegah adanya pungutan liar (pungli) yang dapat merugikan pengendara.
AKP Khoirul Bahri juga mengimbau pengendara yang melintas dari arah Palembang menuju Menggala untuk menggunakan Jalan Tol Way Serdang di Mesuji, dan pengendara yang datang dari arah Bandar Lampung menuju Unit 2 Tulang Bawang diharapkan melalui Jalan Tol Lambu Kibang di Tulang Bawang Barat. (nal/c1/abd)