Jauhari Subing Kembali Dilantik Sebagai Anggota DPRD Lamteng

Jauhari, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Lampung Tengah-FOTO IST -

UNTUK kali kedua Jauhari Subing duduk di kursi legislatif Kabupaten Lampung Tengah (Lamteng). Jauhari menjadi salah satu dari 50 anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) yang dilantik pada sidang paripurna pengucapan sumpah janji jabatan anggota DPRD Kabupaten Lamteng, masa jabatan 2024-2029.

Usai mengikuti prosesi pelantikan, Jauhari langsung pulang ke kediamannya di Kampung Lempuyang Bandar, Kecamatan Waypengubuan, Lamteng. 


--

BACA JUGA:SMP Al Kautsar Juara Umum JiFest 2024

Setiba di rumah, kader PKS ini langsung disambut meriah oleh keluarga, kerabat, tim, serta masyarakat setempat.

Sebagai ungkapan rasa syukurnya, Jauhari Subing juga melakukan sujud syukur di kaki ibunda tercintanya, Kholida.

Pada momen tersebut, banyak keluarga yang menitikkan air mata kebahagiaan lantaran salah satu anggota keluarganya kembali dipercaya masyarakat untuk menjadi wakil rakyat di Kabupaten Lampung Tengah.

Jauhari Subing menyatakan, pada periode kedua ini dirinya siap untuk terus mengabdi sebagai wakil rakyat dan memperjuangkan apa yang menjadi aspirasi masyarakat.


--

BACA JUGA:Seekor Gajah Liar di Taman Nasional Way Kambas Mati, Penyebabnya Masih Diselidiki

"Seperti sebutannya wakil rakyat, saya akan menjadi wakilnya masyarakat untuk menyuarakan dan memperjuangkan aspirasi-aspirasi serta harapan masyarakat untuk peningkatan pembangunan, baik bidang infrastruktur, pendidikan, kesehatan, sosial, ekonomi serta bidang lainnya," kata Jauhari. 

Jauhari menambahkan, hal tersebut tentunya untuk mewujudkan pembangunan yang adil dan merata demi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Lampung Tengah khususnya yang ada di daerah pemilihannya.

Dirinya juga mengucapkan rasa terima kasihnya kepada keluarga, kerabat, tim serta masyarakat atas segala doa serta dukungannya selama ini. Sehingga dirinya kembali dipercaya untuk menjadi wakil rakyat di parlemen. 


--

Tag
Share