Pelantikan Diwarnai Demo, 5 Anggota DPRD Lampung Terpilih Tak Dilantik
Anggota DPRD Lampung periode 2024-2029 dilantik -FOTO GADIS/ RADAR LAMPUNG-
BACA JUGA:Tim Pengabdian kepada Masyarakat FEB dan FP Unila Beri Pelatihan Pembuatan Nugget Sayuran
Aksi ini bertujuan mengingatkan anggota DPRD yang baru dilantik bahwa perjuangan rakyat harus terus diutamakan dan kebijakan yang diambil harus mencerminkan kebutuhan serta aspirasi masyarakat. Kami komitmen untuk terus mengawal dan mengawasi setiap kebijakan yang diambil DPRD Lampung,” katanya.
Sementara, dalam rapat paripurna istimewa pengambilan sumpah jabatan terhadap para anggota DPRD Lampung periode 2024—2029, sejumlah tokoh yang datang seperti mantan Gubernur Lampung Sjachroedin Z.P., Wakil Gubernur Lampung Chusnunia Chalim bersama sang suami Erry Ayudhiansyah, Wali Kota Bandarlampung Eva Dwiana, dan sejumlah ketua partai.
Kemudian mantan Bupati Lampung Tengah Andi Achmad Sampurna Jaya, mantan Wakil Gubernur Bahtiar Basri, anggota DPD RI Ahmad Bastian, dan anggota DPR RI Komang Koheri.
Sementara Chusnunia Chalim datang selain sebagai undangan, juga hadir secara khusus untuk menyaksikan pelantikan adik bungsunya Sasa Chalim Nur Syajarotuddur yang terpilih dari dapil Lampung VIII daerah Lampung Timur.
BACA JUGA:Kena Authomatic Adjusment, BOS Madrasah Tahap II Digelontorkan Dua Kali
Di antara keramaian, terdapat pemandangan yang tidak asing yakni bakal calon Gubernur Rahmat Mirzani Djausal duduk berdampingan bersama Ketua Bappilu DPD PDIP Umar Ahmad.
Diketahui, Pilgub Lampung diikuti dua pasangan calon yakni Mirza-Jihan yang diusung Gerindra, PKB, Golkar, PAN, Demokrat, Nasdem, dan PKS serta Arinal Djunaidi-Sutono yang hanya diusung PDIP.
Disinggung terkait hal itu, Mirza menyampaikan dirinya tak sengaja duduk berdampingan dengan Umar Ahmad karena posisi nomor urut partai politik. Dia mewakili Gerindra sebagai partai pemenang pertama dan Umar Ahmad mewakili PDIP sebagai pemenang kedua.
Dia kan Bappilu PDIP, jadi harus kita dekati juga biar enggak terlalu keras," candanya.
BACA JUGA:Inflasi Lampung Agustus 2024 Konsisten Terjadi
Selain sebagai Ketua Gerindra Lampung, Mirza mengatakan dirinya juga hadir sebagai anggota DPRD Lampung periode 2019-2024. Tetapi dikarenakan maju di Pilgub Lampung, posisinya digantikan oleh Fauzi Heri.
Saya senang melihat Pak Fauzi Heri dilantik hari ini. Mudah-mudahan bisa bekerja dengan baik menyerap aspirasi masyarakat di dapilnya," pungkasnya. (tim/c1/yud)