Ajang WACW IX, Informasikan Kampus Dalam dan Luar Negeri
BERI INFORMASI KAMPUS: Al Kautsar menggelar ajang Welcome Al Kautsar Campus World (WACW) IX, Rabu–Kamis (16–17/11). -FOTO DOK. AL KAUTSAR -
BANDARLAMPUNG - Sembilan stan hadir di Plaza SMA Al Kautsar dalam ajang Welcome Al Kautsar Campus World (WACW) IX, Rabu–Kamis (16–17/11). Stan-stan ini memberi berbagai informasi untuk menembus kampus-kampus luar negeri dan perguruan tinggi swasta favorit di Indonesia.
Di antaranya stan Monash University Australia; Rudy Russel Academy yang bekerja sama dengan Ausbildung Jerman; Universitas Islam Indonesia (UII) Jogjakarta; Universitas Teknokrat Indonesia (UTI); Universitas Bandar Lampung (UBL); Universitas Muhammadiyah Lampung (UML); Universitas Aisiyah Pringsewu; serta lembaga bimbingan belajar Brain Academy Ruang Guru dan Brits Indonesia.
Ajang WACW IX ini bersamaan dengan Sigma Scout Competition (SSC) Gugus Depan Pramuka Al Kautsar yang dimeriahkan lebih dari 900 penggalang dari 21 pangkalan gugus depan.
Kegiatan ini juga diramaikan dengan bazar makanan di sepanjang halaman Perguruan Al Kautsar.
Marketing Rudy Russel Academy, Mutia, terlihat melayani beberapa siswa yang menanyakan tentang syarat-syarat menembus pendidikan profesi Ausbildung di Jerman.
’’Ada beberapa jurusan di Ausbildung, yaitu perawat, food and baverage service atau restoran, perhotelan, chef, dan bakery. Kuliah di Ausbildung gratis selama tiga tahun, dapat uang saku, dapat apartemen, dan setelah lulus dijamin dapat pekerjaan,” ujar Mutia.
Namun, sebelum disalurkan ke Ausbildung, peserta terlebih dahulu belajar bahasa Jerman selama 6 bulan di Rudy Russel Academy dan 6 bulan berikutnya menunggu kontrak dari Jerman.
Stan Monash University juga diserbu belasan siswa SMA Al Kautsar. Mereka menanyakan jurusan, syarat pendaftaran, hingga biaya kuliah dan biaya hidup selama kuliah di Australia.
Agnes dari lembaga Sun Education Lampung yang bekerja sama dengan Monash University menjelaskan beberapa syarat untuk bisa tembus ke Monash University adalah rata-rata nilai rapor di atas 80, IELTS minimal 6,5, atau TOEFL IBT minimal 79.
Beberapa jurusan yang bisa dipilih, art, design and architecture, business, education, engineering, information technology, law, serta medicine nursing and health sciences. ’’Kalau jurusan favorit dan unggulan di Monash adalah business accounting,” ujar Agnes.
Agnes menjelaskan, untuk kisaran biaya kuliah di Monash sekitar Rp500 juta per tahun dan biaya hidup berkisar Rp25 juta-Rp30 juta per bulan.
Sementara UBL menawarkan Program Madani berupa menggratiskan uang pangkal Rp20 juta bagi calon mahasiswa yang mendaftar hingga akhir November 2023. Begitu juga dengan UII yang memiliki banyak jalur beasiswa. Di antaranya jalur beasiswa santri, beasiswa duafa, beasiswa atlet dan juara seni, beasiswa hafiz dan hafizah, beasiswa unggulan, serta beasiwa KIP Kuliah.
’’Kalau untuk biaya kuliah kelas reguler dari masuk hingga lulus di UII berkisar Rp84 juta-Rp102 juta. Sementara untuk kelas internasional berkisar Rp124 juta-Rp142 juta,” kata Utama selaku kepala Divisi Promisi UII.
Ketua Kegiatan WACW IX Malisa Fani didampingi Wakil Ketua Amanda Rani Novanza mengatakan, kegiatan WACW dilaksanakan selama tiga hari, 16-18 November 2023. Untuk kegiatan stan kampus dilaksanakan pada dua hari pertama, sedangkan hari terakhir berisi kegiatan try out, TOEFL, dan MBTI (psikotes) yang digelar online serta diikuti oleh pelajar dan umum.
’’Tujuan kegiatan ini untuk memberikan informasi bagi siswa-siswa kelas XII tentang kampus-kampus swasta dan kampus luar negeri yang bagus-bagus. Jadi, mereka bisa berinteraksi langsung dan berkonsultasi tentang jurusan, fasilitas, hingga biaya kuliah,” kata Fani.
Selain kegiatan stan, para perwakilan kampus dan lembaga bimbingan belajar secara bergantian masuk ke kelas-kelas menyosialisasikan tentang lembaga dan kampus mereka. (mel/rls/c1/ful)