Sejumlah Calon Pejabat Lolos Administrasi dan Rekam Jejak, Ini Daftarnya!

Kamis 02 May 2024 - 18:32 WIB
Reporter : Melida Rohlita
Editor : Syaiful Mahrum

Seleksi Terbuka JPTP Pemkot Bandarlampung

BANDARLAMPUNG - Panitia Seleksi Terbuka Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPTP) Pemkot Bandarlampung mengumumkan nama-nama pendaftar yang lolos administrasi dan rekam jejak. Sekarang sedang menghadapi ujian kompetensi.

Dilihat dari website BKPSDM, terlampir pengumuman yang berisi berdasarkan Keputusan Pansel Terbuka Pengisian JPTP Pemkot Bandarlampung Nomor: 01/KPTS/Pansel/IV.04/2024 tanggal 25 April 2024 tentang Penetapan Hasil Nilai Rekam Jejak (Administrasi) Peserta Seleksi Terbuka Pengisian JPTP Pemkot Bandarlampung 2024.

BACA JUGA:Fogging Hanya Membunuh Nyamuk Dewasa, Ini yang Perlu Dilakukan Cegah DBD!

Di mana, surat pengumuman yang ditandatangani Ketua Timsel Prof. Hamzah itu menyebut dengan ini diumumkan nama-nama peserta Seleksi Terbuka JPTP di Lingkungan Pemkot Bandarlampung yang dinyatakan berkasnya lengkap dan memenuhi syarat (MS) beserta nilai rekam jejak (administrasi) dan peringkatnya sesuai dengan JPTP yang dilamar. 

Jabatan Kepala Dinas PU ada empat nama, yakni Basuni dengan nilai (68,75); Deddy Sutiyoso (62,50); Rizki Agung Ariesantho  (56,25), dan Muhaimin (56,25). Jabatan Kepala Dinas Kesehatan yakni dr. Achmad Redho Akbar (62,50); Eva Rinanda Lubis (62,50); dan Nensiria Tarigan (62,50). Jabatan Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika yakni Ferizal (68,75); Nero Rahmat Akbar (68,75); Veni Devialesti (68,75); Denis Adi Wijaya (62,50); Rizky Agung Ariesantho (56,25); Andre Setyawan (50.00); dan Ricardo (50,00).

BACA JUGA:Diduga Selingkuh, Suami Bacok Istri di Abung Selatan Lampura hingga Jari Putus

Kemudian jabatan Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan yakni Rein Susinda Hesti (75,00); Indrawan Djunaedi (62,50); Nurinalita Ulfa Nurdin (62,60); Nuryanti (62,50); Tri Atmaningsih (62,50); Ichwan Aji Wibowo (56,25); dan Ricardo (50,00). Jabatan kepala Badan Pendapatan Daerah, yakni Desti Mega Putri (85,75); Bagus Harimas Bramando (56,259); Ahmad Arif Muharam (50,00); Andre Setyawan (50,00); dan Putra Agunawan (50,00).

Jabatan kepala Dinas Pemuda dan Olahraga, yakni Doddy Irawan (75,00); Nero Rakhmat Akbar (68,75); Muhaimin (56,25); Husin (50,00); Susilawati (50,00). Jabatan kepala Dinas Perindustrian, yakni Benny Joko Purnomo (75,00); Dedeh Ernawati (75,00); Dini Purnamawaty (75,00); Ahmad Sarladi (68,75); Diah Sulistiorini (68,75); Antomas Lawani (62,50); dan Lisa Septiani (62,50). Jabatan kepala Dinas Ketahanan Pangan, yakni Desti Mega Putri (87,50); Dini Purnamawaty (75,00); Diah Sulistiorini (68,75); Veni Devialesti (68,75); Ni Made Ayu Kumala Dewi (62,50); Ichwan Aji Wibowo (56,25); dan Ahmad Arief Muharam (50,00).

"Kepada para peserta tersebut kini ada pada tahapan selanjutnya. Yaitu uji kompetensi manajerial dan sosial kultural oleh tim asessor akan diadakan pada 2 Mei dan 3 Mei 2024 di Hotel Horison, Bandarlampung," kata Prof. Hamzah. 

Sebelumnya diberitakan, Juru Bicara Tim Seleksi JPTP Kota Bandarlampung Yusdianto mengatakan ada sejumlah pendaftar yang gagal lolos berkas administrasi. "Kemarin sudah selesai pemeriksaan administrasi terkait riwayat jabatan, jabatan yang dipilih semua menjadi komponen itu menjadi tracking dari awal dia PNS sampai saat ini," katanya.

Menurut Yudianto, ada beberapa orang yang tidak lolos pada seleksi berkas. Di antaranya tedapat ketidakcocokan riwayat jabatan dan pendidikan dengan jabatan yang dituju. "Yang lolos berkas sudah diputuskan. Calon kepala Dinas PU yang lolos 4 orang; calon kepala Dinas Kesehatan 3 orang; calon kepala Diskominfotik 7 orang; calon kepala Dinas Kelautan 6 orang; calon kepala Bapenda 5 orang; calon kepala Dinas Perindustrian 7 orang; calon kepala Dinas Pangan 7 orang; dan calon kepala Dispora ada 5 orang. Artinya, 13 orang gagal lolos berkas," ungkapnya.

Ketua Pansel Pengisian JPTP Pemkot Bandarlampung Prof. Hamzah menyebut ada 50 orang mendaftar posisi kosong yang dibuka. "Ada 8 jabatan dengan pendaftar 50 peserta,’’ katanya. (mel/c1/ful)

 

Kategori :